Konten Media Partner

7 Rumah di Cirebon Rusak Diterjang Angin Puting Beliung

4 Maret 2021 16:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Salah satu rumah warga Cangkol Selatan yang atapnya rusak diterjang angin puting beliung. (Juan)
zoom-in-whitePerbesar
Salah satu rumah warga Cangkol Selatan yang atapnya rusak diterjang angin puting beliung. (Juan)
ADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, Cirebon - Angin puting beliung merusak 7 rumah warga di pesisir Kota Cirebon, Jawa Barat, tepatnya di Cangkol Selatan, Kelurahan Lemahwungkuk. Akibatnya, sebanyak 7 rumah warga rusak berat dan ringan, sebagian besar kerusakan di bagian atap rumah.
ADVERTISEMENT
Peristiwa angin puting beliung di Kelurahan Lemahwunguk sempat terekam kamera smartphone warga dan membuat siapapun yang melihatnya merasa ngeri.
Dalam video yang beredar luas di grup WhatsApp itu, terlihat pusaran angin di tengah awan gelap berputar kencang menghempaskan benda-benda yang ada di sekitarnya.
Bahkan, salah seorang warga yang merekam tidak henti-hentinya meneriakkan takbir dan berdoa agar angin puting beliung tersebut tidak menimbulkan bencana lebih besar hingga merenggut nyawa.
Kapolsek Lemahwungkuk Polres Cirebon Kota IPTU Muhyidin mengatakan, menurut kesaksian seorang warga setempat, Didi Sumarna (40), sebelum angin puting beliung muncul, terlihat gumpalan awan gelap dan tebal berada di sekitar perairan daerah Cangkol Selatan.
Kemudian gumpalan awan tersebut membentuk putaran angin berwarna hitam pekat yang bergerak ke daratan atau di Pantai Cangkol Selatan.
ADVERTISEMENT
"Tidak lama kemudian gumpalan angin puting beliung tersebut menuju ke rumah-rumah penduduk di sekitar lantai, tepatnya di RW 06 dan RW 07 Cangkol Selatan, sehingga mengakibatkan kerusakan atap rumah warga," katanya, Kamis (4/3/2021).
Ia melanjutkan, setelah peristiwa itu pihaknya berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Kota Cirebon dan lainnya menerjunkan personel melakukan evakuasi warga dan pengamanan sekitar lokasi.
"Tidak ada korban jiwa, angin puting beliung merusak 7 rumah warga di bagian atap," imbuhnya.
Selain itu, Muspika Kecamatan Lemahwungkuk pun meninjau lokasi bencana tersebut dan mengirimkan sejumlah bantuan yang diperlukan.
"Muspika Kecamatan Lemahwungkuk langsung mendatangi ke lokasi untuk memberikan bantuan sembako serta kebutuhan para korban yang diperlukan," pungkasnya.