Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten Media Partner
Angin Puting Beliung Terjang Kabupaten Cirebon, Puluhan Rumah Alami Kerusakan
28 Desember 2021 9:05 WIB
·
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, Cirebon, - Angin puting beliung yang disertai dengan hujan menerjang pemukiman warga di desa Gebang, Kecamatan Gebang Kabupaten Cirebon Jawa Barat pada Senin petang (27/12/2021). Warga sempat panik dan berhamburan untuk menyelamatkam diri. Dalam musibah ini, puluhan rumah mengalami rusak.
ADVERTISEMENT
Angin kencang yang disertai hujan ini menerjang di pemukiman warga. Nampak dalam video warga yang beredar di media sosial, angin cukup kencang menerjang pemukiman warga dan membuat warga ketakutan saat kejadian dan berusaha menyelamatkan diri.
Sebagian besar kerusakan rumah dialami pada bagian atap akibat sapuan angin yang cukup kencang saat kejadian. W arga tak bisa berbuat banyak selain berusaha menyelamatkan diri saat musibah terjadi.
Angin Puting Beliung Rusak Rumah Warga
Menurut warga, angin kencang secara tiba-tiba menerjang dan merusak rumah warga.
Warga desa Gebang, Siti Ningrum mengatakan angin kencang terjadi saat hujan turun. Warga pun berusaha menyelamatkan diri dan keluar rumah.
“Yang penting selamat mas, kalau kerusakan rumah bisa diperbaiki,” kata dia Selasa (28/12/2021). Warga kini mulai membersihkan puing-puing reruntuhan di rumah mereka usai terjangan angin puting beliung. ***
ADVERTISEMENT