Konten Media Partner

BPBD Sumedang Pasang Alat Peringatan Dini Bencana Banjir di Desa Citengah

11 Oktober 2022 14:40 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sungai Cihonje, Sumedang. Foto: Diskominfosanditik Sumedang
zoom-in-whitePerbesar
Sungai Cihonje, Sumedang. Foto: Diskominfosanditik Sumedang
ADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, Sumedang - Alat Early Warning System (EWS) atau sistem peringatan dini, kembali akan dipasang Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, di areal Dusun Cisoka, Desa Citengah, Kecamatan Sumedang Selatan, pada Kamis (14/10/2022).
ADVERTISEMENT
Kawasan Cisoka termasuk wilayah rawan bencana banjir akibat luapan air Sungai Cihonje. Sebelumnya EWS juga telah dipasang di sekitaran Desa Citengah sebanyak dua titik.
Sekretaris BPBD Sumedang, Yogi Yogaswara, mengatakan EWS yang akan dipasang di Cisoka sebanyak satu titik. Adanya EWS diharapkan bisa membuat warga lebih sigap mengevakuasi diri jika terjadi luapan air sungai.
"Pemasangan EWS di Cisoka ini, sama halnya dengan yang di Citengah yaitu untuk antisipasi bencana banjir, karena dengan alat ini maka akan memberikan tanda ketika air naik dan berpotensi banjir," kata Yogi, Selasa (11/10/2022).
Menurutnya, pentingnya pemasangan EWS di Cisoka ini karena besarnya aliran air di sungai yang berpotensi terjadinya bencana banjir. Pemasangan EWS di Cisoka juga dibantu pihak BMKG.
ADVERTISEMENT
"Jadi nanti pihak BMKG sendiri yang akan datang ke Cisoka dan melakukan pemasangan alat tersebut," tambahnya.
Diakui Yogi, pihaknya berharap dengan adanya alat ini maka kejadian bencana banjir dapat diantisipasi sehingga tidak menimbulkan kerugian yang besar.
Seperti diketahui, pada awal bulan Mei 2022 lalu, sempat terjadi banjir bandang di Desa Citengah, yang mengakibatkan permukiman penduduk terdampak, salah satunya di kawasan wisata River Inn.
Akibat kejadian tersebut, satu orang pengunjung berusia 13 tahun asal Indramayu meninggal dunia akibat terbawa arus air sungai yang meluap.***