Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten Media Partner
Hari Lanjut Usia Nasional: Lansia di Indramayu Ikuti Lomba Permainan Tradisional
31 Mei 2021 17:52 WIB
ยท
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, Indramayu, - Banyak cara yang dapat dilakukan untuk merefleksikan peringatan hari lanjut usia nasional (HLUN) 2021 yang jatuh pada 29 Mei lalu.
ADVERTISEMENT
Relawan Inspirasi Rumah Zakat menggelar sejumlah lomba menarik yang diperuntukkan bagi kaum lansia di Desa Tegalurung, Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, pada Senin (31/05/2021).
Relawan Inspirasi Rumah Zakat, Lastri Mulyani mengatakan dalam peringatan HLUN 2021, ada sejumlah lomba yang diadakan seperti lomba mancing, congklak, billing, pazzle dan lainnya.
"Tujuannya untuk memberikan semangat dan membahagiakan kaum lansia," kata dia.
Apalagi Rumah Zakat di Desa Berdaya Tegalurung memiliki komunitas lansia dan memiliki sejumlah kegiatan rutin.
"Saat ramadhan kami adakan program pesantren lansia. Program rutin lain seperti olahraga bersama, program sega kanggo lansia (sekala) juga kita gelar secara rutin," kata dia.
Peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) 2021
Pada HLUN 2021, berlangsung semarak dan penuh keceriaan dari para lansia. Sejumlah lansia juga mendapatkan penghargaan sebagai lansia produktif.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Karsih (76 tahun) lansia asal Desa Tegalurung mengaku senang dalam perayaan HLUN ini.
"Senang bisa bergembira disini. Tetap ceria di usia senja," kata dia. Peringatan HLUN 2021 ini juga dihadiri oleh sejumlah perwakilan dari puskesmas Balongan. ***