Operasi Zebra Berlangsung 2 Pekan, Polantas Kuningan Ingatkan Begini

Konten Media Partner
4 Oktober 2022 13:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kasat Lantas Polres Kuningan, AKP Vino Lestari. (Dok. Ciremaitoday)
zoom-in-whitePerbesar
Kasat Lantas Polres Kuningan, AKP Vino Lestari. (Dok. Ciremaitoday)
ADVERTISEMENT
Ciremaitoday.com, Kuningan – Operasi Zebra 2022 yang berlangsung selama dua pekan akan menyasar sejumlah pelanggaran kasat mata, demi meningkatkan kesadaran tertib berlalu lintas. Setidaknya ada 7 poin sasaran operasi kendaraan yang bakal dilakukan Sat Lantas Polres Kuningan, Polda Jabar.
ADVERTISEMENT
Kasat Lantas Polres Kuningan, AKP Vino Lestari dalam keterangan persnya, Selasa (4/10/2022), mengatakan, tujuan operasi kendaraan untuk menekan pelanggaran lalu lintas dan meningkatkan disiplin dalam berkendara di jalan raya. Para pengendara agar tidak melakukan pelanggaran dan dapat mematuhi aturan berlalu lintas.
“Ada 7 poin yang menjadi pedoman kita dalam penindakan. Namun sesuai instruksi dari pusat, kita lebih mengedepankan upaya preemtif saat penanganan,” ucapnya.
Dia menyebutkan, ketujuh prioritas sasaran operasi kendaraan di antaranya pengemudi menggunakan ponsel saat berkendara, pengemudi di bawah umur, berboncengan lebih dari satu orang, melawan arus hingga melebihi batas kecepatan. Termasuk tidak menggunakan helm SNI atau tidak mengenakan safety belt, serta mengemudi dalam pengaruh alkohol.
“Jadi untuk sanksi pelanggaran kita akan lakukan peneguran dulu, kalau secara kasat mata akan berakibat fatal maka akan dilakukan tilang. Penindakan bisa berupa imbauan hingga penilangan, tentunya yang potensial kecelakaan lalu lintas,” terangnya.
ADVERTISEMENT
Pihaknya mengaku, tindakan tilang masih dilakukan secara manual. Sebab hingga kini belum ada sistem ETLE atau tilang elektronik di Kabupaten Kuningan.
Sementara Kapolres Kuningan, AKBP Dhany Aryanda berpesan, agar Operasi Zebra dapat dilakukan secara lebih humanis. Operasi kendaraan sendiri berlangsung selama dua pekan yakni 3-16 Oktober 2022.
“Laksanakan operasi ini dengan persuasif, humanis, simpatik, dan bertanggung jawab dengan sebaik-baiknya,” pintanya.
Dirinya meminta, agar para personel dalam pelaksanaan operasi kendaraan untuk menjaga keselamatan diri dan pribadi dalam melaksanakan tugas. Tetap waspada serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
“Operasi Zebra 2022 ini juga sebagai persiapan jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2023. Seperti tahun-tahun sebelumnya, untuk sasaran masih sama yaitu untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas,” tutupnya.(*)
ADVERTISEMENT