Viral Ibu Hamil di Majalengka Ngidam Naik Mobil Patroli Polisi

Konten Media Partner
5 Desember 2020 14:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nurika Ramalia Puteri bersama suaminya Satrio Pamungkas. (Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Nurika Ramalia Puteri bersama suaminya Satrio Pamungkas. (Istimewa)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ciremaitoday.com, Majalengka - Ada-ada saja keinginan seorang ibu hamil bernama Nurika Ramalia Puteri di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Nurika yang tengah hamil 6 bulan itu ngidam keliling Majalengka dengan mobil patroli polisi.
ADVERTISEMENT
Berkat kenekatan suaminya Satrio Pamungkas, keinginan Rika akhirnya terkabul. Anggota Polsek Majalengka kota mengantar Rika dan suaminya berkeliling Majalengka menggunakan mobil patroli polisi jenis sedan.
Kapolsek Majalengka kota AKP Kustadi mengatakan, pada Jumat sore (4/12/2020) menjelaskan, pasangan suami istri asal perumahan BCA kelurahan Simperem, Majalengka mendatangi Mapolsekta Majalengka. Keduanya meminta izin untuk diantar patroli mengelilingi kota Majalengka dengan menaiki mobil polisi.
"Jadi begini pak, saya sedang hamil 6 bulan, seminggu ini saya ngidam ingin banget naik mobil polisi," ungkap AKP Kustadi menirukan ucapan Nurika Ramalia Puteri, Kamis (5/12/2020).
Mendengar cerita pasutri tersebut, sambung Kapolsek, dia langsung mengabulkan keinginan ibu hamil tersebut untuk berkeliling Kota Majalengka menggunakan mobil patroli, dengan dikawal dua orang polisi Kanit Provos, Bripka Dadan dan kepala SPKT, Aiptu Deni Sudrajat.
Nurika Ramalia Puteri bersama suaminya Satrio Pamungkas saat berada di dalam mobil patroli polisi. (Istimewa)
Selain itu, Nurika Ramalia Puteri yang bekerja di PT Pos Indonesia cabang Majalengka, mengungkapkan keinginan atau ngidam dari buah cinta pertama pernikahannya bersama Satrio Pamungkas.
ADVERTISEMENT
"Pengen banget naik mobil polisi, kayaknya anak saya ngidamnya kuat banget, tak bisa diganti dengan yang lain. Selama saya hamil ini, ia merasa bangga dan salut terhadap korps Bhayangkara sebagai abdi negara dan pelayan masyarakat entah bawaan bayi mungkin," katanya saat ditemui.
Sementara sang suami, Satrio Pamungkas mengaku, sempat kebingungan dengan keinginan istrinya. Namun demi calon anaknya, ia nekat datang ke kantor polisi dan mengutarakan kegelisahannya tersebut.
"Alhamdulilah, ngidam istri saya ini terlaksana. Terima kasih bapak polisi, sudah keliling-keliling pakai mobil polisi. Rasanya, sekarang sudah plong," ujar Satrio.