Resep Ayam Woko Khas Manado

cooking room
Panduan lengkap untuk Anda menyiapkan hidangan sehari-hari, dengan citarasa yang pasti akan membuat Anda ketagihan.
Konten dari Pengguna
7 Juni 2017 22:55 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari cooking room tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Resep Ayam Woko Khas Manado
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Woku adalah bumbu makanan ala Manado yang terbuat dari berbagai macam bumbu dan biasa digunakan untuk memasak daging. Di Minahasa, Sulawesi Utara, terdapat dua jenis woku, yaitu woku balanga (dimasak dengan belangga), dan woku daun (dimasak dalam daun). Masakan woku mendapatkan namanya dari daun woka. Daun woka adalah adalah semacam daun lontar yang biasanya dipakai untuk membungkus nasi. Ingin mencicipi citarasa dari ayam woku? Yuk ikuti resep berikut!
ADVERTISEMENT
Bahan :
10 potong kecil ayam
1 tomat di potong bentuk dadu
1 serai dikeprek dan diikat
4 lembar daun jeruk dibuang tangkainya
1 daun bawang diiris-iris
1 genggam daun kemangi
Garam (seckupunya)
• Bumbu halus :
4 butir kemiri
1 ruas jari jahe
1 ruas jari kunyit
6 siung bawang merah
2 buah cabai merah besar
4 buah cabai merah keriting
Cara membuat :
1. Panaskan minyak di atas api besar, tumis bumbu halus dan aduk-aduk terus supaya tidak gosong dan menempel
2. Setelah bumbu terasa harum, masukkan tomat. Ambil serai, kemudian memarkan lalu ikat supaya aromanya keluar dan serai cukup di wajan. Setelah itu tambahkan daun jeruk. Aduk kembali hingga terasa aromanya.
ADVERTISEMENT
3. Masukkan ayam satu per satu, lalu aduk supaya ayam dilumuri bumbu secara merata. Tambahkan air hingga ayam setengah terendam agar masak sampai ke dalam.
4. Masukkan irisan daun bawang, kemudian daun kemangi. aduk-aduk lagi hingga aroma daun-daunan tercampur rata dengan ayam.
5. Terakhir, tambahkan garam dan aduk-aduk terus sampai ayam empuk.
Angkat dan sajikan
Sumber Video : https://www.youtube.com/watch?v=IDmkgR5bTZk&list=PLxeTd6NLtlS9WAIWJ28esj_xveO5a8S0D&index=39
Sumber Gambar : https://sifu.unileversolutions.com/image/id-ID/recipe-topvisual/2/1260-709/ayam-woku-50235795.jpg