Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Profesor Gathering LSPR Institut Dorong Inovasi dan Kolaboratif Perguruan Tinggi
26 November 2024 17:29 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari LSPR NEWS tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jakarta, 25 November 2024 – Dalam rangka memperingati hari Guru, LSPR Institute of Communication & Business (LSPR Institute) menggelar Professor Gathering perdana, sebuah acara eksklusif yang dirancang untuk memperkuat hubungan antara para pengajar dan mahasiswa doktoral untuk mendorong inovasi dan kolaborasi di program doktoral LSPR Institute. Acara ini menjadi wadah bagi dialog terbuka, mendorong terbentuknya lingkungan belajar yang inovatif dan kolaboratif.
ADVERTISEMENT
Sebagai program yang relatif baru, program Doktoral LSPR Institute sangat menekankan kesuksesan mahasiswa dalam melakukan penelitian disertasinya. Hal ini diwujudkan melalui pemilihan topik yang inovatif sekaligus membangun kolaborasi yang erat antara peneliti mahasiswa dengan promotor serta co-promothor untuk melakukan penelitian disertasi. Professor Gathering menjadi bukti komitmen universitas untuk memastikan para mahasiswa doktoral siap berkontribusi secara berarti di area penelitiannya masing-masing sehingga menghasilkan penelitian dalam bentuk artikel jurnal atau disertasi yang tidak hanya berkualitas secara akademik, tetapi juga bermanfaat bagi masyarakat luas.
Dr. (H.C) Prita Kemal Gani, MBA, MCIPR, APR, FIPR selaku Founder & CEO LSPR Institute menyampaikan kata sambutannya, “The smarter people on earth are the people who are always learning, because life never stop teaching. These people who are always learning enriching not only their own lives, but also the lives of those around them. Professor Gathering ini menginspirasi mahasiswa program Doktoral LSPR Institute untuk terus belajar dan untuk mengetahui dan lebih mengenal Professor masing - masing, dan Profesor juga lebih mengenal mahasiswanya.”
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut Dr. Rino F. Boer selaku Director of Postgraduate Programme LSPR Institute menyampaikan “Kami percaya bahwa hubungan yang kuat antara pengajar dan mahasiswa sangat penting untuk menghasilkan riset yang bermutu dan berintegritas. Acara ini memberikan kesempatan unik bagi para mahasiswa untuk terhubung langsung dengan para profesor secara personal dalam suasana yang guyub sekaligus menjawab pertanyaan atau kekhawatiran yang mungkin mereka miliki.”
Salah satu sorotan acara ini adalah diskusi interaktif “roulette”, di mana mahasiswa memiliki kesempatan untuk mengajukan pertanyaan langsung kepada para profesor mengenai berbagai topik terkait studi, penelitian, dan karir masa depan mereka. Suasana santai dan menarik mendorong percakapan yang terbuka dan jujur.
Acara ini menghadirkan para profesor terkemuka dan kelas dunia, termasuk Prof. Mike Hardy, Prof. Anne Gregory, Prof. Deddy, Prof. Hafied Cangara, Prof. Eko, Prof. Arum, Prof. Lely, Prof. Suraya, Prof. Rajab, Prof. Rudy dan Prof. Engkus yang berbagi wawasan mahasiswa tentang berbagai subjek akademik. Mahasiswa juga memiliki kesempatan untuk menampilkan bakat mereka melalui pertunjukan musik dan presentasi kreatif lainnya.
“Professor Gathering adalah pengalaman yang luar biasa seperti mimpi yang menjadi kenyataan. Sebuah kesempatan melihat para “avengers” nya ilmu komunikasi berkumpul, saling berbagi, dan secara langsung menyemangati kami para mahasiswa yang sedang berjuang di studi doktoral ini. Apalagi hari ini bertepatan dengan hari guru nasional, kami berharap dari penampilan yang kami tampilkan tadi dapat tersampaikan rasa terima kasih dan betapa bersyukurnya kami mendapat kesempatan untuk belajar dari yang terbaik. di LSPR. Acara ini juga sangat menginspirasi untuk mendengar dari para profesor kami dan terhubung dengan sesama mahasiswa di luar kelas.” ujar Ivan Kabul, selaku Mahasiswa Doktoral LSPR Institute yang juga merupakan Presenter TV.
ADVERTISEMENT
LSPR Institute berkomitmen untuk memberikan pendidikan dan dukungan berkualitas tinggi kepada mahasiswa doktoralnya. Pelaksanaan acara Professor Gathering adalah bukti dedikasi universitas dalam memupuk komunitas belajar yang inovatif dalam semangat kolaboratif.