7 Cara Menyulap Koper yang Tak Terpakai Jadi Barang Serbaguna

Dekoruma.com
Dekoruma.com is a fast-growing tech start up with a mission to break the highly inefficient home & living industry.
Konten dari Pengguna
10 September 2019 1:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dekoruma.com tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi merapikan barang ke dalam koper Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi merapikan barang ke dalam koper Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Koper mungkin hanya digunakan saat kamu melakukan perjalanan saja. Ketimbang hanya disimpan di gudang yang bisa meningkatkan potensi rusak dan mengundang jamur, tak ada salahnya untuk memaksimalkan fungsi koper di hunian kamu.
ADVERTISEMENT
Pada artikel ini, Kania akan membagikan tujuh referensi yang bisa kamu gunakan untuk memaksimalkan penggunaan koper di rumah, terutama yang sudah bekas dan tidak terpakai lagi. Apa saja triknya?

1. Sebagai Tambahan Ruang Penyimpanan

Jika lemari atau rak penyimpanan milikmu sudah mulai penuh, kamu bisa memanfaatkan koper sebagai ruang penyimpanan tambahan. Kamu bisa menyusun pakaian atau barang-barangmu ke dalam koper secara rapi, namun pastikan barang yang kamu simpan tidak overload sehingga koper tidak cepat rusak atau jebol. Jika sudah, kamu bisa menyimpan koper di sejumlah area yang mudah dijangkau, misalnya di bawah tempat tidur, di atas lemari, atau di samping meja kerjamu.

2. Jadikan Meja Pajangan Unik

Tak hanya sebagai ruang penyimpanan tambahan, koper pun bisa difungsikan sebagai meja pajangan yang unik. Tampak pada inspirasi di atas, koper vintage yang ditopang menggunakan kayu dapat memberikan aksen yang sangat menawan pada ruangan. Kamu bisa memajang berbagai dekorasi, mulai dari pot berisi tanaman sukulen, jam, koleksi buku, hingga koleksi boneka.
ADVERTISEMENT

3. Sebagai Side Table Keren

Inspirasi lainnya adalah memanfaatkan koper sebagai side table. Sama halnya dengan meja pajangan, kamu bisa memakai penyangga besi yang terdiri dari empat kaki dengan ketinggian yang disesuaikan menurut tinggi tempat tidurmu.
Pada bagian atas koper tersebut, kamu pun bisa menambahkan aksesoris berupa lampu tidur dan vas bunga sehingga tampil cantik. Dijamin, kini suasana kamarmu tak lagi membosankan berkat kehadiran side table yang sangat estetik.

4. Manfaatkan sebagai Coffee Table

Jika kamu memiliki koper berukuran besar dengan desain bagian luar yang rata, kamu bisa memanfaatkannya sebagai coffee table. Seperti pada inspirasi di atas, desain coffee table dari koper vintage yang digunakan sangat berhasil menciptakan kesan estetik pada ruang tamu dan tampak serasi dengan konsep interior yang menonjolkan gaya rustic.
ADVERTISEMENT

5. Menjadi Kotak Penyimpan Aksesoris

Referensi lainnya adalah memanfaatkan koper bekas sebagai tempat menyimpan aksesoris seperti kacamata hingga koleksi perhiasan yang kamu miliki. Dengan beberapa DIY seperti memasang bantalan di dalam koper agar lebih bersih dan rapi.
Jika ingin lebih aman, kamu bisa memakai kunci kombinasi sehingga tak perlu khawatir saat meninggalkan rumah. Ide lainnya, kamu pun bisa memfungsikannya sebagai kotak P3K.

6. Melengkapi Skema Warna Interior

Referensi selanjutnya adalah memanfaatkan koper sebagai bagian dari dekorasi rumah. Terlebih untuk kamu yang memiliki koper bergaya klasik, kamu bisa menempatkannya di berbagai area di rumah seperti di bawah meja, ditempatkan dalam posisi berdiri di samping ruang tamu, bahkan di atas kitchen set seperti pada inspirasi di atas.
ADVERTISEMENT

7. Modifikasi sebagai Ambalan Dinding

Jika kamu punya koleksi koper yang sudah tidak dipakai, kamu bisa melakukan modifikasi sehingga dapat difungsikan sebagai ambalan dinding. Seperti pada inspirasi di atas, ambalan dinding tampak sangat menawan dan bisa difungsikan untuk memajang berbagai dekorasi seperti bingkai foto dan jam. Selain itu, kamu pun bisa mengecat koper sehingga lebih serasi dengan konsep interior yang diusung.
Ketujuh cara di atas bisa kamu lakukan untuk memaksimalkan penggunaan koper yang tidak digunakan ataupun yang sudah tidak terpakai. Nah, apakah kamu tertarik untuk memanfaatkannya, selain sebagai perlengkapan traveling?