Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Akademisi UPN “Veteran” Jakarta Bantu Kembangkan Website Desa Baros
28 November 2022 15:21 WIB
Tulisan dari Dewanto Samodro tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tim dosen dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Pembangunan Nasional (UPN) “Veteran” Jakarta melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan membantu mengembangkan website desa bagi masyarakat Desa Baros, Kabupaten Serang.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan survei awal kepada perangkat desa, diketahui Desa Baros belum memiliki website desa sebagai sarana informasi dan pelayanan publik. Padahal, keberadaan website desa dianggap secara suatu hal yang penting seiring dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi.
Karena itu, tim pengabdi memfasilitasi perangkat desa untuk berkoordinasi dengan Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Kominfosatik) Kabupaten Serang untuk mendapatkan domain desa.id. Domain tersebut disediakan khusus bagi pemerintahan desa oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika secara gratis.
Tim pengabdi terdiri atas Dra. Siti Maryam, M.Si, Dr. Mansur Juned, Danis T.S. Wahidin, S.IP., M.I.P, Dewanto Samodro, M.I.Kom, Chairun Nisa Zempi, M.A, Jati Satrio, M.A, dan Aniqotul Ummah, M.Sos.
Untuk menjaring aspirasi dan kebutuhan masyarakat desa, tim pengabdi melakukan diskusi kelompok terarah dengan menghadirkan perangkat desa, kelompok masyarakat desa, perwakilan Kecamatan Baros, dan perwakilan Diskominfosatik Kabupaten Serang. Dalam diskusi tersebut, disepakati bahwa website desa merupakan salah satu hal penting sebagai sarana informasi dan pelayanan publik.
ADVERTISEMENT
Setelah Desa Baros mendapatkan domain baros-baros.desa.id, tim pengabdi kemudian melakukan pelatihan terhadap empat orang yang akan menjadi pengelola dan kreator konten website. Materi pelatihan meliputi pelayanan publik daring, pembuatan dan pengelolaan konten foto dan video, pembuatan dan pengelolaan konten teks, dan keamanan data.
Desa sebagai salah satu ujung tombak pelayanan publik sudah seharusnya memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi untuk memberikan pelayanan kepada warga melalui website desa. Website dapat dimanfaatkan sebagai sarana informasi, tidak hanya bagi warga desa tetapi juga luar desa. Website juga dapat digunakan untuk menginformasikan dan mempromosikan potensi desa sehingga dapat meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan warga desa.
Website desa dapat dimanfaatkan untuk mendukung program dana desa dan badan usaha milik desa (BUMDes) yang dicanangkan pemerintah melalui Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi. Namun, belum semua desa memiliki website desa, meskipun Kementerian Komunikasi dan Informatika sudah menyediakan domain gratis.
ADVERTISEMENT
Domain desa.id perlu disosialisasikan lebih massif agar semakin banyak desa memiliki website desa. Salah satu pihak yang dapat berkontribusi adalah perguruan tinggi melalui Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pengabdian kepada masyarakat.
Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi serta Kementerian Komunikasi dan Informatika dapat melibatkan perguruan tinggi di berbagai daerah untuk memaksimalkan penggunaan website desa sebagai sarana informasi dan pelayanan publik. (*)