Konten dari Pengguna

Southeast Asia Leaders Summit 2017 Ajang Peningkatan Peran Pemuda Asia Tenggara

50 Tahun ASEAN
Akun Resmi Direktorat Jenderal Kerja Sama ASEAN Kementerian Luar Negeri #50TahunASEAN #ASEAN50 #ASEANUntukRakyat
12 April 2017 15:42 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari 50 Tahun ASEAN tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
There is YOU in YOUTH" - Chelsea Islan, Pendiri Youth of Indonesia dan Seniman Muda Berkarya.
Southeast Asia Leaders Summit 2017 Ajang Peningkatan Peran Pemuda Asia Tenggara
zoom-in-whitePerbesar
Kegiatan tahunan Southeast Asia Leaders’ Summit kembali diadakan oleh Institute of Democracy and Education (IDE). Kegiatan ini merupakan forum diskusi internasional dalam rangka mengumpulkan para pemuda terpilih dari seluruh Indonesia dan ASEAN untuk bersatu, berkolaborasi, serta bersinergi bersama untuk menciptakan program-program inovatif serta aksi nyata demi bangsa, hal ini sesuai dengan tema tahun ini "Empowering Young Leaders for Better Innovative Ideas Through Leadership and Entrepreneurship".
ADVERTISEMENT
Dr. Sultan Bachtiar Najamudin selaku Pembina IDE, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Pol. Drs. Budi Waseso, Walikota Bandung Ridwan Kamil, Chelsea Islan, dan Putri Indonesia Intelegensia 2017 turut hadir menyampaikan keynote speech pada diskusi yang bertempat di Soeltan Coffee Kemang, Rabu malam 11 April 2017.
Southeast Asia Leaders Summit 2017 Ajang Peningkatan Peran Pemuda Asia Tenggara (1)
zoom-in-whitePerbesar
Dalam kesempatan tersebut, para keynote speakers menyoroti pentingnya pemuda memiliki nilai tambah, kompetitif, percaya diri dan dapat menjadi problem solvers. Selanjutnya, Desa Cegah Narkoba (DCN) secara remi diluncurkan. DCN ini diharapkan dapat membantu mewujudkan visi ASEAN 2025 untuk menciptakan kawasan ASEAN yang bebas narkotika mengingat ASEAN akan memasuki usinya ke-50 tepat pada tanggal 8 Agustus 2017. Pemuda ASEAN diharapkan dapat lebih berpartisipasi aktif melawan narkotika dan semakin membawa perubahan positif tidak hanya di Indonesia tapi hingga ke kawasan.
ADVERTISEMENT
(Sumber: Direktorat Kerja Sama Sosial Budaya ASEAN, Kementerian Luar Negeri)