Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.1
Konten dari Pengguna
"Pentingnya Belajar Dari Pengalaman" Innocentius Bernarto
7 Juni 2018 15:47 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
Tulisan dari Disky Lorent Gow tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dosen merupakan seorang pendidik profesional dan ilmuwan yang memiliki tugas utama untuk mentransformasikan, mengembangkan, dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni melalui pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Dosen menjadi penting dalam perkuliahan karena mereka adalah penyalur ilmu untuk mengembangkan para mahasiswa.
!["Pentingnya Belajar Dari Pengalaman" Innocentius Bernarto](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1528361103/630239_ntrinr.jpg)
Dr. Innocentius Bernarto, ST., MM., M.Si. adalah salah satunya. Merupakan dosen Universitas Pelita Harapan (UPH) yang mengajar di fakultas Business School, yang saat semester ini mengajar Metode Penelitian, dan Pemasaran Jasa Management Merek. Pembelajarannya menitikberatkan pada teori, diskusi kasus, kuis serta pemberitahuan dari isu-isu terkini.
ADVERTISEMENT
Ia menjelaskan, “Saya mengajar mahasiswa dari pengalaman saya sendiri serta pengalaman dari orang lain, dan saya padukan dan tambahkan dengan pengalaman praktis yang saya dapat dari majalah, berita, serta dari dalam buku geografi.”
Pengalamannya sudah mencapai 22 tahun dimana ia setia mengajar di UPH dari tahun 1996 karena ia sendiri merasakan UPH memiliki suasana yang nyaman.
Selain menjadi dosen, Inno juga aktif mengikuti beberapa organisasi masyarakat salah satunya yakni kerukunan keluarga Kawanua, suatu organisasi tempat berkumpul para warga Kawanua.
Pada awalnya Inno sendiri tidak berniat untuk menjadi dosen tetapi arus kehidupan berkata lain, ia pernah berpengalaman bisnis di bidang event organizer selama 1 tahun.
Melihat kecenderungan saat ini, Inno menilai mahasiswa sekarang ingin yang serba praktis dan cepat dikarenakan pengaruh dari teknologi, “Karena itu seorang dosen harus tau dengan cepat mengenai perubahan teknologi, agar bisa terhubung dengan baik terhadap mahasiswa yang kita ajarkan,” ujarnya.
ADVERTISEMENT
Pesan yang ingin disampaikan olehnya adalah sebaiknya seseorang senantiasa berfikir positif, dimana dengan memiliki suatu pemikiran yang positif, maka pasti akan bisa menjadi seseorang yang berguna serta dapat meringankan pikiran dan membuat semakin bahagia.
Profil Innocentius Bernarto:
- S1, Teknik Sipil (S.T.)- Universitas Kristen Indonesia, Jakarta
- S2, Manajemen (M.M.)- Universitas Katolik Atma Jaya, Jakarta
- S2, Ilmu Administrasi (M.Si)- Universitas Indonesia, Jakarta
- S2, Ilmu Sosial (M.Si)- Universitas Indonesia, Jakarta
- S3, Ilmu Ekonomi kekhususan Manajemen Bisnis (Dr.)- Universitas Padjadjaran, Bandung