Perdamaian adalah Investasi: Jusuf Kalla di Republik Islam Afghanistan

Dr CSP Wekadigunawan
Pengurus Pusat Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat IAKMI, Ketua Komite Etik Penelitian Kesehatan dan Ketua Senat Universitas Esa Unggul.
Konten dari Pengguna
4 Juni 2024 20:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dr CSP Wekadigunawan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dr.(HC) Drs. H. Jusuf Kalla saat ini, Juni 2024, tengah berada di Afghanistan. Pada tahun 2020, Jusuf Kalla sempat mengunjungi Afghanistan memenuhi undangan pemerintah saat itu, yang dipimpin oleh Ashraf Ghani. Kehadiran Jusuf Kalla, menurut Arief Rachman, Duta Besar Republik Indonesia (Dubes RI) untuk Afghanistan, sangat dinantikan otoritas Afghanistan untuk mendiskusikan pemecahan masalah konflik di negara tersebut.
ADVERTISEMENT
Kelompok oposisi mengambil alih pemerintahan di Afghanistan pada tahun Agustus 2021 dan menyebut negara itu sebagai Republik Islam Afghanistan. Banyak isu-isu yang menyeruak di dunia Internasional mengenai Pemerintahan oposisi ini. Isu yang berkaitan dengan kesehatan, kelaparan, penyediaan air bersih, pendidikan bagi kaum hawa dan isu kemanusiaan yang lain. Ada juga isu tentang keamanan warganya.
Tokoh Perdamaian Dunia
Banyak peran yang disandang oleh Jusuf Kalla. Beliau adalah Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) dan juga Ketua Umum Dewan Mesjid Indonesia (DMI). Agaknya, menggagas perdamaian ada di dalam darah Jusuf Kalla, dikatakan oleh beberapa sumber, bahwa Jusuf Kalla berperan dalam perdamaian di Afghanistan. Kali ini, dalam kunjungannya, JK mengatakan bahwa Afghanistan sudah lebih terbuka. Ia berjalan menuju pusat perbelanjaan dan ia merasakan keamanan sudah terwujud di kota Kabul.
Jusuf Kalla di Afghanistan Juni 2024
Jusuf Kalla bertemu para pejabat Taliban di Afghanistan
Perbincangan yang hangat antara Jusuf Kalla dan acting Menteri Luar Afghanistan, Mullah Amir Muttaqi.
Kunjungan Jusuf Kalla kali ini ditemani oleh Sudirman Said, Hamid Awaluddin, Husein Abdullah dan cucu beliau, Emir Taqib Wilangkoro.
Pendidikan Perempuan
ADVERTISEMENT
Pentingnya pendidikan bagi perempuan, menjadi salah satu topik yang dikemukakan Jusuf Kalla. Semuanya akan dilaksanakan secara bertahap. Perempuan adalah madrasah pertama bagi anak-anak yang dilahirkan seorang ibu, maka pendidikan amat penting bagi calon ibu.
Pada masa Rasulullah masih hidup, dicontohkan peran perempuan amatlah penting. Istri baginda Rasulullah, Siti Khadijah, r.a, adalah seeorang yang berpendidikan baik, mampu membaca dan menulis dan mampu berdagang ke banyak negara di luar Mekkah. Demikian juga Siti Aisyah, r.a, juga perawi utama dalam hadist Rasulullah, seorang perempuan Arab yang cerdas dan lincah.
Kunjungan Jusuf Kalla kali ini, juga untuk memperlihatkan kepada dunia bahwa pemerintahan Taliban membuka pintu bagi kerjasama-kerjasama internasional yang lebih luas.
---------------------------------------
ADVERTISEMENT
Catatan 4 Juni 2024 : Çri Sajjana Prajna Wêkādigunawan, Ph.D
Ketua Bidang Kesehatan dan Sosial Palang Merah Indonesia Pusat.