Arti Warna Merah Pada Aura Manusia

Dukun Millenial
INGAT!! Di dunia ini kita tidak pernah sendirian....
Konten dari Pengguna
31 Mei 2020 15:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dukun Millenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi warna aura tubuh seseorang, dok: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi warna aura tubuh seseorang, dok: pixabay
ADVERTISEMENT
Halo Sobat Dukun! Kali ini mbah dukun akan membahas seputar arti warna merah pada aura manusia. Langsung saja simak pembahasannya.
ADVERTISEMENT
Seseorang dengan aura berwarna merah itu berarti ia sedang ambisi dalam mencapai kesuksesan.Orang yang memiliki warna aura merah dikenal giat dan kompetitif dalam melakukan segala hal. Mereka yang memiliki aura berwarna merah memiliki sifat kepemimpinan yang kuat. Segala inovasi baru yang mereka pikirkan, akan menjadi nilai lebih dalam menjalankan kepemimpinan.
Ilustrasi seorang pemimpin. Dok: pixabay
Rasa tanggung jawab dan kasih sayang kepada sesama, membuat orang yang beraura merah disenangi oleh orang-orang di sekitarnya. Hal inilah yang membuat mereka mampu bertahan dalam kepemimpinan. Namun di balik itu semua, orang yang beraura merah ternyata orang yang sangat gugup.
Setiap warna merah aura manusia memiliki arti yang berbeda. Untuk warna merah cerah menggambarkan orang yang optimis dalam menjalankan kehidupan. Lain halnya dengan aura berwarna merah gelap yang berarti memiliki kecendrungan kondisi yang marah, hingga pendendam. Rasa dendam tersebut umumnya timbul karena faktor psikologis yang dialami seseorang.
Ilustrasi anak-anak. Dok: pixabayl
Ada pula aura berwarna merah jambu, ini berarti orang tersebut penuh dengan kasih sayang dan senang untuk menolong sesama. Meraka memiliki rasa cinta yang kuat kepada anak-anak. Dapat pula dikatakan jika warna merah jambu menandakan cinta damai.
ADVERTISEMENT
Sekian pembahasan mengenai arti warna merah pada aura manusia. Di artikel selanjutnya, mbah akan membahas arti warna lainnya pada aura manusia. Semoga artikel ini dapat menambah informasi bagi kalian.