news-card-video
4 Ramadhan 1446 HSelasa, 04 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Asrama UI: Kamar itu Gak Pernah Diisi

Dukun Millenial
INGAT!! Di dunia ini kita tidak pernah sendirian....
28 Februari 2017 20:29 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dukun Millenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Asrama UI: Kamar itu Gak Pernah Diisi
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Kamar-kamar yang penuh misteri. (Foto: medium.com)
Ketika di suatu rumah inap ada kamar yang tak pernah diisi, kalian akan mau menginap di situ atau tidak? Bisa jadi jangan sampai diisi, karena jangan-jangan sebenarnya udah ‘ada’ yang menghuni kamar itu…
ADVERTISEMENT
Ketika di suatu rumah inap ada kamar yang tak pernah diisi, kalian akan mau menginap di situ atau tidak? Bisa jadi narasi “kamar itu tidak pernah diisi” hanya kecemasan tak berdasar orang-orang. Atau malah iseng aja biar rumah inap itu jadi sensasional. Atau, memang jangan sampai diisi, karena sebenarnya udah ‘ada’ yang menghuni kamar itu…
Di asrama UI, kampus gue, konon juga ada satu kamar yang gak pernah diisi. Mahasiswa-mahasiswi di sana juga gak ada yang tau sejak kapan, atau kenapa, kamar itu gak pernah diisi. Gosip dan asumsi yang beredar udah kompak: pasti ada astral-astralnya. Sampai suatu kali mitos ini dibongkar oleh seorang senior gue yang legendaris, sebut saja Tebo.
Asrama UI: Kamar itu Gak Pernah Diisi (1)
zoom-in-whitePerbesar
Asrama UI. (Foto: tinalatiefblog.wordpress.com)
ADVERTISEMENT
Tebo aslinya orang Cirebon, dan betapa senangnya ketika diterima di kampus rakyat ini (gak sih biasa aja doi). Tebo yang masih mahasiswa baru alias maba kemudian pundung, rumahnya jauh, di mana doi harus tidur? Di saat itulah doi tau ada asrama di kampusnya itu. Tebo si anak baru tidak tahu kalau asrama itu konon sangat angker, banyak yang bersaksi melihat teman-temannya kesurupan di sana. Maka, ketika ada kamar yang masih kosong dan memang sudah lama gak diisi lagi, Tebo langsung masuk kamar itu.
Warga asrama geger, tapi Tebo gak paham apa yang digunjingkan orang-orang, sampai suatu malam… Tebo lagi tidur di ranjang. Sendiri. Ketika dia bangun untuk solat subuh, baru sadarlah dia: ada orang lain yang tidur di ranjangnya. Tepat di samping dia, kuntilanak tidur dengan tenang…
ADVERTISEMENT
Tebo loncat sampe latah. Baru sekali itu dia dapet pengalaman astral. Tebo yang anaknya hardcore parah, alih-alih lari terbirit-birit ketakutan, refleks pertamanya malah dabik, ngusir kuntilanaknya. Kuntilanaknya sontak lenyap ke udara. Tebo berusaha menenangkan diri dan segera meraih gagang lemari untuk mengambil sarung dan sajadah…
Asrama UI: Kamar itu Gak Pernah Diisi (2)
zoom-in-whitePerbesar
Penghuni aslinya kan. (Foto: cooldigital.photography)
Ternyata kuntilanak tadi bersembunyi di dalam lemari…