Konten dari Pengguna

Memedi Bondosho Hadir Sebagai Tanda Kematian

Dukun Millenial
INGAT!! Di dunia ini kita tidak pernah sendirian....
1 Desember 2020 12:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dukun Millenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi hantu, dok: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi hantu, dok: pixabay
ADVERTISEMENT
Kematian bagi setiap manusia memang sudah pasti, akan tetapi tidak ada yang bisa memastikan kapan, di mana dan bagaimana proses kematian setiap manusia itu. Namun hingga saat ini ada beberapa yang menjadi pertanda akan datangnya kematian, salah satunya adalah dengan kehadiran hantu Memedi ini.
ADVERTISEMENT
Hantu Memedi atau sering disebut Memedi Bondosho merupakan sejenis hantu yang menyerupai keranda mayat yang menjadi mitos populer di tanah Jawa.
Nah, sosok Bondosho ini kerap kali dijadikan sebuah pertanda akan datangnya kematian bagi sebagian orang di Jawa terutama di daerah bagian Tegal dan sekitarnya.
Gambaran Bondosho sebenarnya tidak banyak diketahui bentuk dan wujud aslinya, karena hantu ini biasa merasuki sebuah keranda mayat atau juga bisa menyamar menjadi keranda mayat.
Ilustrasi hantu, dok: pixabay
Bondosho biasanya akan datang ke suatu wilayah (perkampungan) terbang melayang setinggi 2 meter dan menabrakan dirinya (keranda) ke pepohonan supaya terdengar oleh orang-orang sekitarnya.
Biasanya setelah mengeluarkan suara tersebut masyarakat meyakini di daerahnya akan ada salah satu warganya yang akan meninggal dunia.
ADVERTISEMENT
Selain terbang keliling kampung, Bondosho juga biasanya akan menggerakkan keranda yang diam. Bondosho akan merasuki benda tersebut dan menggerak-gerakan keranda memberi tanda kematian kepada warga yang melihatnya.
Menurut mitosnya, Bondosho dahulu merupakan seorang dukun pesugihan yang menganut ilmu hitam dan berupaya memperoleh umur panjang dengan cara menumbalkan setiap warga sekitarnya.
Ilustrasi kematian, dok: pixabay
Si dukun tersebut harus membunuh banyak warga supaya umurnya semakin menambah dari setiap jiwa yang ia bunuh. Namun entah kenapa, si dukun tersebut menghilang entah ke mana maka diyakini sosok dukun tersebut merasuk dengan keranda mayat yang pernah mengantarkan para korban pesugihannya.
Menurut versi lain, Memedi Bondosho ini merupakan murni dari kalangan sosok jin yang biasa melakukan fitnah kubur dan menyelewengkan setiap keyakinan warga agar takut akan kematian.
ADVERTISEMENT