Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.7
26 Ramadhan 1446 HRabu, 26 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

ADVERTISEMENT
Terdapat sejumlah pekerjaan yang cocok untuk gen Z. Meskipun ada banyak pilihan pekerjaan, terkadang gen Z merasa sulit mendapat kerja. Salah satu alasannya adalah karena pekerjaan yang ada dianggap tidak cocok dengan mereka.
ADVERTISEMENT
Mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan keinginan adalah impian banyak orang. Pekerjaan yang tepat akan membuat orang bisa lebih produktif.
Deretan Pekerjaan yang Cocok untuk Gen Z
Dikutip dari Gagasan Millenial & Generasi Z Untuk Indonesia Emas 2045, Ariani (2020:66), gen Z adalah generasi yang lahir antara tahun 1995 an 2010. Gen Z merupakan salah satu generasi yang sangat peduli terhadap kesehatan mental.
Oleh karena itu, gen Z memiliki banyak pertimbangan saat memilih pekerjaan. Sebagai bahan pertimbangan, berikut adalah deretan pekerjaan yang cocok untuk gen Z.
1. Content Creator
Salah satu pekerjaan yang cocok untuk gen Z adalah sebagai content creator. Pekerjaan ini dapat dilakukan di mana saja atau work from anywhere (WFA).
ADVERTISEMENT
Untuk menjadi seorang content creator, gen Z harus memahami media sosial sebaik mungkin. Diperlukan kreativitas untuk menghasilkan konten unik yang disukai banyak orang.
2. Fotografer dan Videografer
Pilihan pekerjaan selanjutnya adalah fotografer dan videografer. Banyak gen Z yang suka dengan dunia fotografi dan videografi. Bagi yang tertarik dengan pekerjaan ini, bisa memilih jurusan Broadcasting atau Desain Komunikasi Visual (DKV).
3. Content Writer
Bagi yang memiliki ketertarikan dengan menulis, pekerjaan sebagai content writer bisa dipilih. Content writer menghasilkan konten berupa tulisan, misalnya artikel.
Agar bisa menjadi content writer yang baik, pahami cara menulis yang tepat dan menarik. Untuk mendapatkan ilmu tersebut, gen Z bisa memilih jurusan Ilmu Komunikasi atau Sastra.
4. Digital Marketer
Teknologi yang semakin berkembang membuat dunia marketing beralih ke digital. Saat ini, hampir setiap orang menggunakan gadget untuk berbelanja online sehingga lebih mudah memasarkan produk secara online.
ADVERTISEMENT
5. Entrepreneur
Pilihan pekerjaan berikutnya adalah entrepreneur. Pekerjaan ini cocok bagi gen Z yang ingin mendirikan usaha sendiri dan mengendalikan bisnis tersebut sesuai keinginannya. Ada banyak bisnis yang bisa dipilih, gen Z bisa menyesuaikan dengan minat atau tren di masyarakat.
Itulah deretan pekerjaan yang cocok untuk gen Z sebagai referensi. Semoga bermanfaat. (KRI)