Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
6 Ramadhan 1446 HKamis, 06 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

ADVERTISEMENT
Organisasi atau perusahaan tentunya perlu melakukan berbagai langkah dan upaya yang tepat untuk membuat sebuah tim yang solid. Salah satu yang sering terdengar adalah bonding. Bonding dalam organisasi adalah proses membangun hubungan antar individu.
ADVERTISEMENT
Hal ini sangat penting karena dalam sebuah perusahaan biasanya individu satu dengan lainnya saling terkait dalam hal pekerjaan. Ketika tidak memiliki hubungan yang baik, pastinya akan sulit untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Pengertian dan Tujuan Bonding dalam Organisasi adalah Sebagai Berikut
Dikutip dari buku Riset Pemasaran & Perilaku Konsumen, Husein Umar, pengertian bonding dalam organisasi adalah proses atau sistem untuk membangun hubungan. Hubungan di sini maksudnya adalah hubungan yang kuat antarindividu dalam sebuah kelompok atau organisasi.
Ikatan ini tidak hanya sekadar hubungan formal, seperti atasan dengan bawahan atau rekan kerja, tetapi juga mencakup hubungan personal yang lebih dalam. Bonding menciptakan rasa saling percaya, pengertian, dan dukungan yang menjadi fondasi bagi kolaborasi yang efektif.
ADVERTISEMENT
Dalam konteks organisasi, bonding tidak terjadi secara instan. Proses ini membutuhkan waktu, usaha, dan keterbukaan dari setiap anggota. Misalnya, melalui kegiatan bersama, diskusi, atau bahkan sekadar berbagi cerita di sela-sela pekerjaan.
Semakin kuat bonding yang terbentuk, semakin harmonis pula dinamika dalam organisasi tersebut. Banyak yang masih belum mengerti soal tujuan bonding, berikut adalah beberapa di antaranya.
1. Meningkatkan Kolaborasi dan Kerja Sama
Ketika anggota organisasi memiliki ikatan yang kuat, mereka cenderung lebih mudah bekerja sama. Rasa saling percaya dan pengertian yang terbentuk melalui bonding memudahkan proses komunikasi dan koordinasi.
Hal ini sangat penting, terutama dalam tim yang terdiri dari individu dengan latar belakang dan kepribadian yang berbeda.
2. Menciptakan Lingkungan Kerja yang Nyaman
Bonding yang baik membantu menciptakan suasana kerja yang lebih santai dan menyenangkan. Anggota organisasi merasa lebih nyaman untuk berpendapat, berbagi ide, atau bahkan meminta bantuan. Lingkungan seperti ini dapat mengurangi stres dan meningkatkan produktivitas.
ADVERTISEMENT
3. Mengurangi Konflik
Dalam organisasi, konflik adalah hal yang wajar terjadi. Namun, dengan bonding yang kuat, konflik dapat diselesaikan dengan lebih baik. Anggota tim cenderung lebih memahami satu sama lain, sehingga lebih mudah untuk mencapai solusi yang saling menguntungkan.
Jadi, kesimpulannya bonding dalam organisasi adalah proses membangun hubungan antar anggota organisasi agar bisa mencapai tujuan dengan lebih mudah. (WWN)