Konten dari Pengguna

QA Engineer: Pengertian, Tugas, dan Peluang Kariernya

Artikel yang membahas info seputar karier.
16 April 2025 15:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dunia Karier tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
QA Engineer. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Christin Hume
zoom-in-whitePerbesar
QA Engineer. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Christin Hume
ADVERTISEMENT
Era digital yang berkembang dengan pesat saat ini membuat peran seorang QA Engineer atau Quality Assurance Engineer sangat penting. QA Engineer adalah orang yang melakukan pengawasan dalam pembangunan sebuah software.
ADVERTISEMENT
Tanggung jawab untuk posisi ini sangat penting karena harus memastikan bahwa produk dari perangkat lunak yang dibuat berfungsi dengan baik. Hal ini untuk memastikan bahwa konsumen atau pengguna tidak mengalami masalah di kemudian hari.

Pengertian QA Engineer

QA Engineer. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Nathan da Silva
Dikutip dari buku Karir dan Dasar-Dasar Pengembangan WEB, Resmi Darni dkk., QA Engineer adalah seorang profesional yang bertugas menguji dan memverifikasi kualitas perangkat lunak sebelum dirilis ke publik.
Tujuan utama dari peran ini adalah menemukan dan melaporkan bug, memastikan produk memenuhi standar kualitas, serta meminimalisir risiko kesalahan yang dapat memengaruhi pengalaman pengguna.
QA Engineer bekerja sama erat dengan developer, product manager, dan tim lain dalam siklus pengembangan produk. Terdapat dua pendekatan utama dalam quality assurance, yaitu manual testing dan automation testing.
ADVERTISEMENT
Manual testing melibatkan pengujian secara langsung oleh manusia, sementara automation testing menggunakan skrip dan alat otomatis untuk menjalankan pengujian secara berulang. Seorang QA Engineer sering kali menguasai keduanya untuk memastikan efisiensi dan akurasi pengujian.
Seorang QA Engineer memiliki beragam tanggung jawab yang mencakup berbagai tahap pengembangan perangkat lunak. Beberapa tugas utamanya meliputi:

1. Merancang Rencana Pengujian

Sebelum memulai pengujian, QA Engineer membuat test plan yang mencakup skenario pengujian, kriteria keberhasilan, serta alat yang akan digunakan. Rencana ini menjadi panduan untuk memastikan semua aspek produk telah diuji secara menyeluruh.

2. Mendeteksi dan Melaporkan Bug

Setiap bug atau kesalahan yang ditemukan selama pengujian didokumentasikan secara rinci menggunakan alat pelacakan, seperti Jira atau Bugzilla. Laporan ini membantu developer memperbaiki masalah sebelum produk dirilis.
ADVERTISEMENT

3. Memastikan Kesesuaian dengan Spesifikasi

QA Engineer memverifikasi bahwa produk sesuai dengan kebutuhan awal (requirements) yang telah ditetapkan oleh tim produk. Hal ini mencakup pengujian fitur, antarmuka pengguna, serta kompatibilitas di berbagai perangkat.
Karier sebagai QA Engineer menawarkan banyak peluang di berbagai industri, mulai dari startup hingga perusahaan teknologi besar.
Salah satunya alasannya karena saat ini banyak perusahaan yang mengembangkan produk digital, kebutuhan akan QA Engineer terus meningkat. Setiap produk membutuhkan pengujian yang ketat sebelum diluncurkan, sehingga lapangan kerja untuk posisi ini tetap luas.
QA Engineer adalah orang yang memiliki tugas untuk memastikan kualitas produk perangkat lunak sebelum sampai ke pengguna akhir. Semoga informasi ini bermanfaat. (WWN)
ADVERTISEMENT