Konten dari Pengguna

Bahasa Inggris Dasar Untuk Karang Taruna Rejosari Bersama KKN Tim II Undip 2024

Aena Farida
Aena Farida is an adaptive person, passionate, and a great learner. Currently, Aena is an undergraduate student of English literature at Diponegoro University, Indonesia.
9 Agustus 2024 12:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Aena Farida tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
KKN Tim II Undip bersama karang taruna Desa Rejosari, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar
zoom-in-whitePerbesar
KKN Tim II Undip bersama karang taruna Desa Rejosari, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pada Sabtu, 27 Juli 2024, mahasiswi KKN Tim II Universitas Diponegoro 2024, dari Program Studi Sastra Inggris, Aena Farida, sukses melaksanakan program kerja monodisiplin berupa Pelatihan Bahasa Inggris Dasar untuk Karang Taruna di Desa Rejosari. Acara ini berlangsung dengan meriah di Pendopo Bukit Sosogan, Dusun Sosogan, Desa Rejosari, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar. Pelatihan ini dihadiri oleh puluhan anggota Karang Taruna yang antusias untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mereka.
ADVERTISEMENT
Pelatihan ini dibagi menjadi dua sesi utama: "Basic English for Daily Life" dan "English for Workplace". Materi "Basic English for Daily Life" memberikan pengetahuan dasar bahasa Inggris yang dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari, seperti cara memperkenalkan diri, menanyakan arah, dan berbicara tentang hobi serta rutinitas harian. Sedangkan "English for Workplace" difokuskan pada penggunaan bahasa Inggris dalam lingkungan kerja, seperti cara membuat email profesional, menghadiri rapat, dan berkomunikasi dengan rekan kerja serta atasan.
Aena menyampaikan materi dengan sangat interaktif dan melibatkan partisipasi aktif dari peserta. Ia menggunakan metode pengajaran yang mudah dipahami, mulai dari simulasi percakapan hingga permainan yang menyenangkan, sehingga peserta tidak merasa bosan selama pelatihan berlangsung.
Menurut Aena, tujuan dari pelatihan ini adalah untuk membantu anggota Karang Taruna di Desa Rejosari meningkatkan keterampilan berbahasa Inggris mereka, sehingga mereka lebih siap menghadapi tantangan dalam kehidupan sehari-hari dan dunia kerja. "Saya berharap pelatihan ini bisa memberikan manfaat nyata bagi teman-teman Karang Taruna. Kemampuan berbahasa Inggris sangat penting di era globalisasi ini, dan saya senang bisa berkontribusi melalui program KKN ini," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Mas Tanto, Ketua Karang Taruna, turut hadir dan memberikan sambutan dalam acara tersebut. Ia menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap inisiatif dan dedikasi Aena serta Tim KKN Undip dalam menyelenggarakan pelatihan ini. "Kami sangat berterima kasih kepada Aena dan Tim KKN Undip yang telah membantu mengembangkan kemampuan pemuda-pemudi di desa kami. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut di masa depan," kata Mas Tanto.
Para peserta pelatihan juga mengungkapkan rasa puas dan terima kasih mereka. "Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi kami. Saya sekarang lebih percaya diri untuk berbicara dalam bahasa Inggris," ujar salah satu peserta.
Dengan suksesnya pelaksanaan pelatihan ini, diharapkan akan semakin banyak program-program edukatif lainnya yang bisa dilaksanakan di Desa Rejosari, demi meningkatkan kualitas sumber daya manusia di desa tersebut.
ADVERTISEMENT