Konten dari Pengguna

Evolusi Manusia Antar Generasi

Davin Chandra
Pelajar SMA Citra Berkat Citra Raya Tangerang
15 Januari 2024 9:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Davin Chandra tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pada dunia yang sudah berkembang dan berjalan selama ribuan tahun ini, teknologi telah bervolusi sampai titik saat ini dan masih terus berevolusi sampai ratusan bahkan ribuan tahun kedepan. Kecepatan perkembangan teknologi juga meningkat seiring bertumbuhnya jumlah penduduk dan permintaan serta kebutuhan dari konsumen. Hal ini yang memicu evolusi manusia antar generasi di dunia. Selang beberapa puluh tahun terakhir, telah terjadi banyak sekali persitiwa yang mempengaruhi kecepatan perkembangan teknologi di dunia, seperti Industrial Revolution, World Wars, Global Economic Crisis 1998, Global Pandemic, dan masih banyak lagi. Kejadian-kejadian tersebut mendorong dan memaksa manusia untuk berkembang dan menyelesaikan masalah yang dihadapi dan menggapai keberhasilan. Hal ini mempengaruhi para manusia yang lahir di berbagai generasi yang berbeda. Dimulai dari Baby Boomer, Gen X, Millenials, Gen Z, dan yang paling terkahir hingga saat ini adalah Gen Alpha. Setiap generasi memiliki perbedaannya sendiri dan setiap manusia yang terlahir pada generasi tersebut juga memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri.
Sumber : imtmphoto - IStockPhoto.com

Generasi Baby Boomer

ADVERTISEMENT
Generasi Baby Boomer lahir di masa-masa dimana Perang Dunia sedang terjadi atau pasca Perang Dunia selesai (1946-1964). Generasi ini cenderung mandiri dibandingkan generasi-generasi lainnya karena hidup di masa yang sulit dan lebih anti-pemerintah. Baby Boomer juga telah melalui masa-masa yang sulit sehingga generasi tersebut akan lebih semangat dan termotivasi serta terorientasi pada pekerjaan untuk menghidupi keluarganya agar memiliki masa depan yang cerah dan damai sehingga tidak perlu melewati kesulitan yang dialami seperti generasi Baby Boomer tersebut.
Sumber : rudyanderson - Pixabay.com

Generasi X

Generasi X atau Gen X lahir di masa-masa dimana ekonomi sebuah negara masih berkembang dan negara-negara masih beradaptasi dengan perkembangan teknologi (1965-1976). Generasi X cenderung bersikap individualis dan meninggikan rasa hormat serta sopan santun kepada orang yang lebih tua. Generasi X juga sangat mengorientasikan pekerjaan dan berusaha hidup mandiri dikarenakan Generasi X adalah anak dari Generasi Baby Boomer yang membuat mereka disebut "The Latchey Kids" karena terus menerus ditinggal orangtuanya bekerja.
Sumber : jidaley - Pixabay.com

Generasi Y atau Millenials

Generasi Millenial adalah generasi yang lahir di banyak sekali perubahan teknologi dan pekerjaan (1977-1995). Hal ini membuat para manusia Millenials sangat bersemangat dan termotivasi untuk menguasai banyak sekali bidang. Generasi ini juga kerap disebut sebagai "tech-savvy" karena kemampuannya untuk menguasai teknologi terbarukan. Millenials umumnya bersikap ambisius untuk menggapai tujuanya namun sangat sulit untuk bersosialisasi dengan orang lain.
Sumber : StockSnap - Pixabay.com

Generasi Z

Generasi Z atau Gen Z lahir di lingkungan informasi yang serba digital dan tidak terhindarkan dari keberagaman teknologi (1996 - 2015). Generasi ini sangat melek teknologi yang membuat mereka mudah mencari informasi dan lebih cepat belajar. Generasi Z sangatlah mahir dalam memanfaatkan teknologi membuat mereka tidak terpengaruh dengan sulitnya bersosialisasi seperti Millenials, tetapi generasi ini sangat mudah terkena adiksi gawai. Membuat generasi ini juga akan kesulitan memasuki dunia kerja yang sangat disiplin dikarenakan mudah terdistraksi oleh gawai.
Sumber : Jakob_schlothane - Pixabay.com

Generasi Alpha

Generasi Alpha adalah generasi yang terlahir di masa-masa teknologi sedang memuncak dan menjadi sumber mata pencaharian (2015-Sekarang). Namun, dikarenakan semua manusia dari generasi Alpha masih anak-anak, masih sulit untuk mendeteksi bagaimana pengaruh perubahan zaman kepada generasi Alpha.
Sumber : StartupStockPhotos - Pixabay.com

Kesimpulan

Dibalik keberagaman generasi dari tahun ke tahun, ada banyak sekali faktor yang menyebabkan dan membentuk generasi tersebut. Setiap generasi memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing namun kunci untuk bisa tetap hidup dan berkompetisi di dunia saat ini adalah kepribadian yang mampu beradaptasi dengan perubahan serta terbuka dengan perubahan yang ada. Kedisiplinan diri juga menjadi faktor penting yang akan membentuk dunia baru yang semakin baik di masa depan.
Sumber : chillla70 - Pixabay.com