Evos vs Alter Ego: Evos Perlu Strategi Baru

Konten dari Pengguna
4 September 2021 21:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari erwin petas tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Alter Ego Vs EVOS Legends di kejuaraan NMA 3 Mobile Legends. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Alter Ego Vs EVOS Legends di kejuaraan NMA 3 Mobile Legends. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Pertandingan MPL Seasons 8 pada minggu ke-8 mempertemukan tim kuat yakni Evos vs Alter Ego. Evos yang tidak pernah kalah melawan Alter Ego dalam beberapa pertandingan terakhir terutama Final MSC harus menyerah 2-1 untuk kali ini.
ADVERTISEMENT
Pada pertandingan pertama, Evos berhasil menang dengan strategi Barrats hyper. Pertandingan kedua dan pertandingan ketiga kalah dengan tidak memuaskan terutama pada pertandingan ketiga.
Saya sebagai fans Evos dari seasons pertama cukup kecewa dengan hasil ini. Bagaimana tidak, Evos masih saja memakai hero Ling yang sudah terbaca oleh lawan. Pada pertandingan melawan RRQ kemarin Ferxiiic mendapatkan Ling tetapi kalah ini sudah tanda kalau tidak bisa memainkan strategi yang sama dengan seasons lalu.

Draft yang Aneh

Coba kita lihat di pertandingan ketiga ketika Rekt memakai rafaela padahal sejatinya ada Popol yang merupakan salah satu hero signature dari sang kapten Evos.
Game kedua Evos mendapatkan pick pertama di sini harusnya mengambil hero Phoveus karena Esmeralda sudah di banned tetapi malah mengambil Barrats. Strategi dipertandingan pertama memang berhasil tetapi nyatanya Evos tidak bisa pakai strategi berulang karena musuh pasti tahu cara menangkalnya.
ADVERTISEMENT

Zona Nyaman yang Membuat Kalah

Saya sebagai fans Evos menganalisa bahwa tim yang sering disebut sang macan ini selalu memakai strategi yang sama. Coba kita lihat RRQ menurunkan Clay, Alter Ego menurunkan Rasy dan Nino.
Evos sejatinya punya pemain baru Falah dan Vanstrong tetapi tidak diturunkan terutama Falah bahkan Panser yang harusnya main di MPL tetapi diturunkan ke MDL.
Jika Evos masih pakai cara yang sama dan tidak keluar dari zona nyaman sepertinya tiket ke M3 hanya mimpi belaka.