Rekomendasi Tempat Wisata Edukasi di Jakarta

Konten dari Pengguna
20 Juni 2022 23:27 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Eskaning Arum Pawestri tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sebentar lagi liburan sekolah tiba. Apakah Ayah dan Bunda sudah memikirkan kegiatan apa saja yang sekiranya menarik dilakukan untuk mengisi liburan anak-anak? Meskipun saat ini sebagian besar rumah tangga sudah memasang internet rumah dengan koneksi wifi cepat yang bisa menjadi salah satu hiburan online bagi anak-anak untuk, sebagian dari kita mungkin juga sudah ada yang merencanakan untuk bepergian ke tempat wisata.
ADVERTISEMENT
Situasi pascapandemi yang mulai kondusif ini menjadi kesempatan yang baik untuk mengajak anak-anak berwisata setelah dua tahun lamanya kita jarang bepergian. Mungkin Ayah dan Bunda mau mencoba mengajak anak-anak liburan sambil wisata edukasi? Jadi, sembari berlibur, anak-anak sekaligus bisa memperoleh pengalaman seru dan pembelajaran tentang lokasi tujuan yang akan dikunjungi.
Wisata ke puncak masih menjadi destinasi favorit untuk liburan keluarga. Namun, jika Ayah dan Bunda khawatir dengan kepadatan jalur menuju puncak, sebenarnya liburan di sekitar wilayah Jakarta pun bisa menjadi pilihan. Jakarta yang merupakan ibu kota negara menawarkan banyak destinasi wisata yang bisa kita kunjungi bersama keluarga.
Jika Ayah Bunda saat ini menggunakan internet rumah, yuk kita browsing lokasi wisata yang ramah anak di sekitar Jakarta. Berikut ini beberapa referensi tempat wisata yang bisa Ayah dan Bunda pertimbangkan.
ADVERTISEMENT
1. Taman Margasatwa Ragunan
Taman Margasatwa Ragunan (TMR) hingga saat ini masih menjadi destinasi andalan di DKI Jakarta. Lokasinya yang cukup strategis di daerah Pasar Minggu, Jakarta Selatan, menjadikan TMR banyak diminati oleh para pengunjung. Memasuki area taman seluas 147 hektar yang memiliki 2000-an koleksi fauna ini seperti halnya masuk ke sebuah hutan tropis mini. Suasananya sejuk dan nyaman karena ditumbuhi sekitar 20 ribu tumbuhan yang beraneka ragam jenisnya.
Berekreasi ke TMR selain melihat pemandangan dan keunikan satwa, juga sekaligus bisa menambah wawasan anak-anak. Terdapat berbagai fasilitas pendukung yang ditawarkan TMR, sebut saja Schmutzer Primate Center, salah satu pusat primata berkelas internasional yang memiliki beberapa koleksi primate eksotis seperti orangutan, gorilla, simpanse, dll.
ADVERTISEMENT
Anak-anak tidak akan bosan mengelilingi TMR tapi mungkin saja mereka akan kelelahan jika terus berjalan kaki. Mampirlah ke Taman Refleksi yang tidak jauh dari Pusat Primata Schmutzer untuk rehat sejenak. Atau, ajaklah bermain ke Sarana Rekreasi untuk menunggang gajah dan onta, atau berkeliling TMR dengan kereta keliling.
2. Taman Mini Indonesia Indah (TMII)
Taman wisata bertema budaya ini tidak pernah sepi pengunjung. Rasanya belum ke Jakarta jika kita belum menapakkan kaki di TMII. Taman yang diresmikan oleh Ibu Tien Soeharto pada tahun 1975 itu merangkum kebudayaan bangsa Indonesia yang ditampilkan dalam bentuk anjungan daerah berarsitektur tradisional, lengkap dengan aneka busana, tarian, dan tradisi dari seluruh provinsi di Indonesia. Sebagai replika Indonesia dalam bentuk mini, TMII tidak hanya diminati oleh wisatawan lokal tetapi juga menjadi daya tarik wisatawan mancanegara.
ADVERTISEMENT
Berada di atas lahan seluas 150 hektar di kawasan Jakarta Timur, seluruh fasilitas di TMII tidak akan sempat dikunjungi hanya dalam waktu sehari. Jika kalian ingin melihat seluruh bagian dari TMII dalam sekilas pandang, cobalah naik kereta gantungnya. Dari atas kita bisa melihat miniatur kepulauan Indonesia yang digambarkan di tengah danau.
3. Kota Tua Jakarta
Kota Tua yang penuh legenda ini merupakan salah satu tempat wisata edukatif yang selalu ramai dikunjungi wisatawan lokal dan mancanegara terutama saat hari libur. Jejeran bangunan dengan arsitektur bersejarah peninggalan zaman penjajahan Belanda ini menjadi salah satu daya tarik tersendiri sekaligus bisa menjadi tempat yang instagrammable untuk berfoto.
Terdapat beberapa destinasi bersejarah yang bisa kita kunjungi di Kota Tua, antara lain Museum Fatahillah, Taman Fatahillah, Museum Bahari, Pelabuhan Sunda Kelapa, Museum Bank Indonesia, Jembatan Kota Intan, Kawasan Kali Besar, Toko Merah, Museum Wayang, dan Museum Seni Rupa & Keramik. Menyusuri jalanan di area Kota Tua dan melihat anggunnya bangunan kuno yang bersejarah seolah membuat kita berada di Jakarta masa lampau.
ADVERTISEMENT
Jika Ayah dan Bunda menggunakan internet rumah seperti IndiHome dari Telkom Group, sebaiknya Ayah dan Bunda menyempatkan waktu untuk browsing mempelajari sejarah Kota Tua agar nantinya saat mengajak anak-anak berwisata kemari, Ayah dan Bunda bisa sedikit menceritakan sejarah Kawasan yang pernah menjadi pusat pemerintahan kolonial saat itu.
sumber: wikipedia
Nah, itulah tiga lokasi yang bisa menjadi tujuan wisata saat liburan sekolah anak-anak nanti. Sebenarnya Jakarta tidak melulu identik dengan kota besar yang ramai dan sibuk. Jika Ayah dan Bunda ingin mengajak anak-anak berlibur ke tempat yang tenang dan nyaman di Jakarta, salah satu pilihannya adalah ke Kepulauan Seribu. Terdapat beberapa pulau yang bisa dikunjungi, misalnya saja Pulau Bidadari yang juga merupakan lokasi gelaran ‘Jakarta Hajatan’ dalam rangka HUT Jakarta ke-495.
ADVERTISEMENT
Kepulauan Seribu adalah sebuah kabupaten administrasi di DKI Jakarta yang wilayahnya mencakup gugusan kepulauan di Teluk Jakarta. Meskipun namanya “seribu”, ini bukan berarti jumlah pulaunya ada seribu. Kepulauan Seribu terdiri dari beberapa pulau karang yang berjumlah 105 pulau dan terdapat 11 pulau yang berpenghuni antara lain Pulau Kelapa, Pulau Panggang, Pulau Harapan, Pulau Pramuka, Pulau Tidung, Pulau Pari, Pulau Untung Jawa, dll.