Konten dari Pengguna

Cegah Kerusakan dan Pelarian, Lapas Besi Rutin Rawat Gembok Sel

Rezana Agustyan
Public Relations at Lapas Kelas IIA Besi Nusakambangan
26 April 2025 8:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Rezana Agustyan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cegah Kerusakan dan Pelarian, Lapas Besi Rutin Rawat Gembok Sel
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Seksi Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) bersama Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Lapas Besi melaksanakan kegiatan perawatan rutin gembok-gembok kamar narapidana. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban di dalam lembaga pemasyarakatan.(26/04)
ADVERTISEMENT
Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 WIB ini dipimpin langsung oleh Kasi Kamtib, Bapak Shalihuddin Lubies. Ia menjelaskan bahwa perawatan gembok merupakan langkah penting dalam sistem keamanan, mengingat fungsi vital gembok sebagai pengaman utama pintu-pintu kamar narapidana.
“Pemeriksaan dan pelumasan ulang dilakukan pada seluruh gembok, baik di kamar narapidana maupun area pengawasan lainnya,” ujar Lubies.
Hal ini untuk mencegah kerusakan yang dapat mengganggu operasional serta mengantisipasi potensi gangguan keamanan. Kondisi gembok yang aus atau rusak bisa menjadi celah yang dimanfaatkan oleh oknum tidak bertanggung jawab. Oleh karena itu, perawatan secara berkala menjadi keharusan.
Adapun proses perawatan dilakukan dengan metode inspeksi visual dan uji fungsi. Jika ditemukan kerusakan, gembok langsung diganti dengan yang baru. Perawatan kali ini melibatkan petugas pengamanan yang telah terlatih.
ADVERTISEMENT
Selain melibatkan petugas dari Seksi Kamtib dan KPLP, kegiatan ini turut didampingi langsung oleh Kepala Lapas Besi, Teguh Suroso, yang memastikan proses perawatan berjalan sesuai prosedur dan standar keamanan yang ditetapkan.
“Keamanan adalah prioritas kami,” tambah Teguh Suroso. “Kami ingin memastikan bahwa setiap detail, sekecil apa pun, berada dalam kondisi terbaik.”
Kegiatan perawatan gembok ini rencananya akan dilakukan secara berkala, sebagai bentuk komitmen Lapas Besi dalam menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan terkendali.