Konten dari Pengguna

Semangat Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-61, Lapas Besi Ikuti Tasyakuran HBP Ke-61

Rezana Agustyan
Public Relations at Lapas Kelas IIA Besi Nusakambangan
28 April 2025 14:24 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Rezana Agustyan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Semangat Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-61, Lapas Besi Ikuti Tasyakuran HBP Ke-61
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Nusakambangan – INFO_PAS. Lapas Besi turut memeriahkan peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61 dengan mengikuti Tasyakuran Hari Bakti Pemasyarakatan, pada Senin (28/4/2025). Acara ini dilaksanakan d Kantor Ditjen Pemasyarakatan dan terhubung langsung melalui zoom dengan Aula Wijayakusuma Lapas Besi.
ADVERTISEMENT
Kegiatan dimulai dengan sambutan oleh Menteri Imigrasi Dan Pemasyarakatan, Jenderal Pol. (Purn.) Drs. Agus Andrianto, S.H., M.H. Dalam amanatnya, beliau menekankan Apa yang sudah kita capai? Apa yang belum? Dan lebih penting lagi, apa yang bisa kita lakukan bersama untuk menjadikan pemasyarakatan sebagai bagian integral dari pembangunan hukum nasional? Refleksi ini harus melahirkan aksi. Bukan hanya evaluasi di atas kertas, tapi langkah konkret yang menyentuh langsung kehidupan masyarakat dan warga binaan.
Kemeriahan acara semakin terasa dengan sesi pemotongan tumpeng bersama. Semua kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan rasa percaya diri, solidaritas, serta mempererat hubungan antar petugas.
Acara Tasyakuran Hari Bhakti Pemasyarakatan pun ditutup dengan doa bersama, sebagai wujud syukur dan harapan agar pemasyarakatan Indonesia semakin maju dan berdampak positif bagi masyarakat.
ADVERTISEMENT