Konten dari Pengguna

Sejarah Menarik dari Hubungan Emosional Fans Barcelona Dengan Klub Mereka

Muhammad Fadhil Arrasyid
Mahasiswa Psikologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
25 November 2024 15:02 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Muhammad Fadhil Arrasyid tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Supporter Barcelona (Barcelona Website)
zoom-in-whitePerbesar
Supporter Barcelona (Barcelona Website)
ADVERTISEMENT
Fans dan Klub, dua hal yang tidak bisa dipisahkan satu sama lain di dunia sepak bola. Klub bisa bertahan karena adanya fans, dan fans ada karena klub.
ADVERTISEMENT
Tiap fans klub sepak bola, memiliki alasan sendiri dalam mendukung satu klub. Entah karena adanya pemain favorit, sejarah dari klub itu sendiri hingga piala dan prestasi yang pernah ditorehkan oleh suatu klub, atau bahkan karena klub tersebut adalah representasi dari suatu daerah.
Setiap fans punya alasan tersendiri. Namun bagi fans lokal dari klub sepak bola Barcelona, mereka punya alasan yang lebih khusus dan spesial dalam mendukung Barcelona. Apa kalian penasaran? Mari kita gali lebih dalam tentang hubungan emosional yang spesial dari fans dan klub asal Catalan ini.

Sejarah Catalan

Catalan atau Catalonia, adalah wilayah otonom Spanyol yang terletak di Sudut Timur Laut Spanyol yang berdekatan dengan Portugal. Catalan adalah wilayah yang kaya dan makmur berkat sumber daya alam mereka yang melimpah, serta pemandangan alam yang indah, menjadikan Catalan sebagai salah satu destinasi wisata populer.
ADVERTISEMENT
Namun asalnya, Catalan ini adalah wilayah Independen yang memiliki bahasa dan budaya yang berbeda dengan Spanyol. Hingga pada tahun 1714, Spanyol menaklukkan Catalan dan menjadikannya sebagai bagian dari Spanyol.
Memasuki abad ke-19, muncul gerakan dan perasaan baru terhadap identitas Catalan yang membawa pada sebuah kampanye untuk memperoleh otonomi secara politik dan bahkan separatisme (BBC, 2015).
Pada tahun 1923-1930, terjadi perubahan pemerintahan spanyol yang kemudian menggulingkan kekuasaan Raja Alfonso XIII sehingga menghapus sistem Monarki dan terbentuknya pemerintahan Republik Spanyol. Perubahan ini membentuk pemerintahan Otonomi di Catalan dengan nama Generalitat (Cataloniavotes, 2014)
Namun, beberapa tahun kemudian, kelompok Nasionalis yang dipimpin oleh Jenderal Francisco Franco, melakukan kudeta pada Republik Spanyol. Dengan bantuan dari Jerman dan Italia, Jenderal Franco berhasil menjatuhkan Republik Spanyol pada tahun 1939.
ADVERTISEMENT
Sejak saat itu, rakyat Catalan sangat menderita karena kepemimpinan Jenderal Franco yang Otoriter. Hak Otonomi Catalan dihapus, berlakunya pelarangan Bahasa Catalan hingga pelarangan memberi nama bayi dengan nama Catalan.
Hingga pada tahun 1977, Catalan akhirnya mendapatkan hak Otonomi mereka setelah wafatnya Jenderal Franco.

Perjuangan dalam sepak bola

Selain melalui aksi politik dan separatis, Catalan juga berjuang untuk mendapatkan hak otonomi dan kemerdekaan mereka melalui sepak bola. FC Barcelona, klub kebanggaan rakyat Catalan yang didirikan pada tahun 1899 adalah salah satunya. Sebagai representasi Catalan, FC Barcelona memiliki Sejarah rivalitas yang sengit dan keras terhadap Real Madrid yang merupakan klub kebanggan ibukota Spanyol. Rivalitas keduanya kemudian berkembang menjadi salah satu ajang paling popular di sepak bola dan mendapatkan julukan El Classico.
ADVERTISEMENT
Melalui FC Barcelona, Catalan terus memperjuangkan hak mereka dan mempertahankan identitas kebangsaan mereka yang terus ditekan, terutama saat masa rezim Jenderal Franco.
Jenderal Franco pernah beberapa kali berusaha menghapuskan semangat Catalan, dengan mengganti nama Barcelona hingga menghapus bendera Catalan yang tersemat di lambang klub Barcelona sebagai syarat untuk ikut kompetisi liga.
Namun, cara yang dilakukan tersebut seakan menjadi bumerang bagi Franco sendiri, karena hal tersebut malah memperkuat perasaan emosional para nasionalis Catalan dan membentuk sebuah titik simbolisasi serta galangan bagi para nasionalis Catalan (Benjamin, 2010).
Masa-masa sulit yang dialami oleh rakyat Catalan, menumbuhkan perasaan emosional yang spesial dan berbeda dengan perasaan emosional fans klub lain. Bagi fans lokal Barcelona, klub mereka adalah simbol perjuangan mereka untuk bisa merdeka. Seperti yang tercermin dalam slogan klub mereka, “Mes Que Un Club” yang berarti “More Than a Club” atau “lebih dari sekedar klub.” (Barcelona Website)
ADVERTISEMENT
Source:
Adhinata, Bayu. (2018). SEPARATISME CATALAN: SIMBOLISASI FC BARCELONA, NASIONALISME DAN POLITIK IDENTITAS.