Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Dari Ladang ke Lembaran: Pelaku UMKM Emping Melinjo Plumbon Berlatih Pembukuan
14 Agustus 2024 16:09 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Fadilah Putri Salsabillah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Desa Plumbon, Limpung - Batang, Semarang (20/07/2024) : Penyuluhan dan pelatihan pembukuan sederhana bagi UMKM Emping Melinjo yang diinisiasi oleh Fadilah Putri Salsabillah selaku mahasiswa KKN Universitas Diponegoro di Desa Plumbon, Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang menjadi sorotan masyarakat setempat. Program ini dirancang untuk menumbuhkan kesadaran pengelolaan keuangan khususnya pembukuan sederhana, dengan melibatkan pelaku UMKM Emping Melinjo dari berbagai pelaku usaha di Desa Plumbon.
ADVERTISEMENT
Kecamatan Limpung merupakan kecamatan dengan jumlah unit usaha Emping Melinjo tertinggi di Kabaputen Batang. Dengan jumlah unit usaha sebesar 1.870 pada tahun 2019. Hal ini menjadikan Limpung sebagai daerah dengan potensi usaha yang tinggi.
Kecamatan Limpung terdiri dari beberapa desa. Desa Plumbon merupakan salah satu desa di dalam Kecamatan Limpung dengan mayoritas penduduk bermata pencaharian sebagai seorang petani dan pengusaha emping melinjo. Namun, Pesebaran UMKM emping melinjo di Desa Plumbon yang tidak diiringi oleh pemahaman masyarakat/ pemilik usaha akan pembukuan sederhana dapat menghambat pemilik usaha dalam pencatatan keuangan dan pengembangan usaha. Maka dari itu, dalam keberjalanan usaha emping melinjo dibutuhkan pemahaman mengenai tata cara pembukuan sederhana agar memudahkan pemilik usaha dalam mengontrol keuangan dan mengembangkan usahanya.
ADVERTISEMENT
Penyuluhan dan pelatihan pembukuan sederhana untuk pelaku UMKM Emping Melinjo merupakan langkah strategis yang dilakukan untuk memajukan usaha emping melinjo masyarakat Desa Plumbon. Kegiatan ini dilakukan dengan memberikan edukasi pada pelaku usaha Emping Melinjo Toko Melati mengenai pembukuan sederhana melalui aplikasi excel yang terintegrasi di komputer serta pembukuan sederhana melalui buku kas manual. Selain itu, kegiatan ini dilanjutkan dengan pemberian buku kas dan poster sebagai bentuk output dari penyuluhan dan pelatihan yang sudah dilakukan.
‘’Penyuluhan dan pelatihan pembukuan sederhana untuk saya sebagai pengusaha Emping Melinjo sangat membantu dalam mengembangkan usaha kedepannya. Harapan saya semoga kedepannya akan ada lagi pelatihan yang seperti ini.’’ Ucap Ibu Jannah selaku pelaku UMKM Emping Melinjo Toko Melati Desa Plumbon.
ADVERTISEMENT
Penyuluhan dan pelatihan pembukuan sederhana bagi pelaku UMKM emping melinjo di Desa Plumbon diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pelaku usaha, masyarakat Plumbon, maupun perekonomian plumbon kedepannya. Maka dari itu, dengan adanya kegiatan ini diharapkan pelaku usaha dapat melakukan pembukuan sederhana yang dapat memudahkan pencatatan transaksi setiap harinya, sehingga dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas usaha yang nantinya bermuara pada kemajuan usaha Emping Melinjo di Desa Plumbon.