Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Mahasiswa KKN Undip Mengubah Data Desa Menjadi Infografis Yang Menarik!!
14 Agustus 2024 13:29 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Fadya Lailya Salma tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Surakarta, 24 Juli 2024 – Dalam rangka meningkatkan kualitas pelaporan dan penyajian data kependudukan, Fadya Lailya Salma sebagai mahasiswa KKN di Kelurahan Bumi, mengadakan pelatihan pembuatan infografis statistik bagi perangkat kelurahan khususnya admin kelurahan. Pelatihan ini diharapkan dapat membantu para admin dalam menyampaikan informasi dengan efektif dan menarik kepada masyarakat.
ADVERTISEMENT
Pelatihan yang berlangsung 24 Juli 2024 memberikan materi tentang dasar-dasar infografis, pemanfaatan software desain, serta teknik visualisasi data yang efektif. Selama pelatihan, peserta diajarkan untuk menggunakan berbagai alat dan aplikasi desain, seperti Canva dan Microsoft Excel, yang dapat membantu dalam pembuatan infografis.

Infografis tersebut menampilkan berbagai kondisi kependudukan Kelurahan Bumi serta jumlah RT dan RW. Dengan luas 35,7 Ha, Kelurahan Bumi terbagi menjadi 28 RT dan 7 RW dengan jumlah penduduk perempuan lebih banyak daripada penduduk laki-laki. Sementara untuk kelompok umur, Kelurahan Bumi didominasi oleh penduduk berusia 20-24 tahun dengan mayoritas beragama Islam dan mayoritas bekerja sebagai wiraswasta.
Tujuan utama dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan para admin dalam menyajikan data statistik penduduk secara visual karena data penduduk yang disajikan dalam bentuk tabel atau teks seringkali sulit dipahami oleh masyarakat umum. Selain itu, program pelatihan ini juga merupakan bagian dari upaya digitalisasi di Kelurahan Bumi, di mana pemerintah setempat berkomitmen untuk memanfaatkan teknologi dalam berbagai aspek pelayanan publik.
ADVERTISEMENT