Konten dari Pengguna

Platform Merdeka Mengajar: Memudahkan Guru

Fathin Robbani Sukmana
Penulis dan Pengamat Kebijakan Publik, Manajer Riset, Publikasi dan Media di Seknas LS-VINUS
22 April 2024 9:13 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Fathin Robbani Sukmana tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sekolah daring atau online. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sekolah daring atau online. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Platform Merdeka Mengajar diluncurkan Februari 2022 lalu sebagai episode kelima merdeka belajar, Platform ini digunakan untuk membantu guru dan tenaga pendidik dalam mengimplementasikan merdeka belajar.
ADVERTISEMENT
Ekosistem Platform Merdeka Mengajar atau disingkat PMM tentunya memberikan kemudahan kepada guru dalam mengajar seperti memberi informasi. Referensi serta inspirasi yang bisa meningkatkan kapasitas guru.
PMM saat ini sudah menjangkau lebih dari dua juta guru, lebih dari 329 ribu satuan pendidikan di 500 Kabupaten/Kota serta 731 materi belajar yang sudah disiapkan. Dengan aplikasi di telepon pintar guru bisa memaksimalkan profesinya untuk mengajar.
PMM diharapkan menjadi jembatan untuk guru agar bisa mengimplementasikan merdeka belajar dengan cepat, meningkatkan kompetensi guru serta mengetahui kemampuan murid secara cepat menggunakan aplikasi.

Memudahkan Guru

Pemerintah melalui Merdeka Belajar mencoba untuk membuat konsep pendidikan di Indonesia lebih terarah untuk memudahkan guru dalam proses belajar mengajar juga meningkatkan kapasitas nya melalui Aplikasi Platform Merdeka Mengajar.
ADVERTISEMENT
Memang terlihat sedikit rumit, guru harus repot mengunggah aplikasi, lalu melakukan aktivitasnya menggunakan ponsel pintar di luar kegiatan belajar mengajar yang rutin dilakukan karena mungkin saja belum terbiasa.
Akan tetapi, sebetulnya Platform Merdeka Mengajar bisa memudahkan guru dalam banyak hal termasuk urusan administratif seperti Asesmen Murid dan juga tidak perlu repot mencari bahan ajar karena sudah disediakan di sana.
Melalui Aplikasi ini, kompetensi guru bisa menjadi setara di semua daerah karena terdapat menu pengembangan diri, mulai dari pelatihan mandiri, berkomunitas, hingga refleksi kompetensi untuk mengukur seberapa jauh kemampuan seorang guru.
Guru juga dapat melakukan konsep manajemen untuk meningkatkan kualitas pembelajaran mulai dari perencanaan pembelajaran melalui Aplikasi, memastikan semua perencanaan terlaksana hingga melakukan evaluasi dalam melaksanakan pekerjaannya.
ADVERTISEMENT
Bukankah ini membuat lebih mudah? hanya sedikit terlihat repot saja, padahal Platform Merdeka Mengajar ini dibuat tujuannya untuk memudahkan guru dalam melaksanakan kewajibannya yang sangat mulia yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa.
Selanjutnya guru juga tidak lagi merasa sendiri ketika ingin mengembangkan dirinya. Platform Merdeka Mengajar memudahkan guru untuk saling berkomunikasi dengan guru lainnya di berbagai daerah.
Dengan adanya Video Inspirasi dan Unggah Karya, pendidik bisa berbagi dengan sesama, bisa bercerita bagaimana cara memecahkan suatu masalah serta saling motivasi untuk meningkatkan kapasitasnya.
Meskipun demikian, guru harus memiliki kemauan untuk belajar agar bisa mendapatkan kemudahan yang diberikan oleh Platform Merdeka Mengajar, jangan sampai guru terlalu nyaman dengan kurikulum sebelumnya yang harus menarik siswa dengan kompetensi yang sama.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya itu, guru harus mulai terbiasa dengan modernisasi, kemajuan teknologi agar fasilitas yang diberikan pemerintah berjalan maksimal. Sehingga guru juga mendapatkan hasil dari fasilitas tersebut dengan naiknya pendapatan.
Saya mengibaratkan di kurikulum sebelumnya guru hanya diberikan umpan saja untuk mendapatkan pendapatan menjadi seorang guru, hanya perlu sertifikasi untuk menaikkan penghasilan dari profesinya tanpa adanya proses lain.
Namun Platform Merdeka Mengajar justru memberikan guru sebuah alat pancing, lengkap dengan kail, umpan untuk lebih cepat mendapatkan tujuannya yaitu pendapatan yang cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Sehingga apa yang disebut Platform Merdeka Mengajar dapat memudahkan guru, harus disambut positif dengan usaha guru yang ingin berubah dan berorientasi untuk meningkatkan kapasitas dirinya sebagai seorang guru.
ADVERTISEMENT

Optimalisasi Platform Merdeka Mengajar

Saat ini proses optimalisasi PMM agar semua guru menggunakan platform tersebut sudah dilakukan, namun pemerintah juga harus memastikan optimalisasi ini berjalan dengan maksimal agar PMM dapat memudahkan guru.
Salah satunya adalah pemerintah harus membuat merdeka belajar menjadi regulasi yang baku yang tidak bisa diubah begitu saja ketika pergantian kepemimpinan Kemendikbud, tujuannya agar keberlanjutan PMM bisa dilaksanakan dengan baik.
Berikutnya, Pemerintah juga memastikan pendampingan pengoperasian PMM dapat dilakukan secara intens agar guru yang belum terbiasa menggunakan android maupun laptop bisa menjadi terbiasa dan juga dapat berbagi dengan guru lainnya. Karena pendampingan merupakan tugas pemerintah agar programnya maksimal.
Terakhir, memastikan sistem Platform Merdeka Mengajar bisa maksimal, sehingga tidak menimbulkan bug atau error ketika guru menggunakan PMM sehingga proses belajar mengajar jadi lebih mudah.
ADVERTISEMENT