Konten dari Pengguna

Membangun Perubahan Lewat Zona Integritas

Humas Rutan Wonosobo
RUTAN KELAS IIB WONOSOBO RUTAN WONOSOBO HUMANIS
13 Oktober 2022 19:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Humas Rutan Wonosobo tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Wonosobo_INFO_PAS - Setelah meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) pada Tahun 2020, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Wonosobo mendapat kunjungan studi tiru dari Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Nusakambangan.
kegiatan studi tiru di rutan wonosobo
zoom-in-whitePerbesar
kegiatan studi tiru di rutan wonosobo
Komitmen Rutan Wonosobo dalam membangun Zona Integritas (ZI) dan mempertahankan WBK menjadi daya tarik Bapas Nusakambangan untuk melaksanakan studi tiru, Kamis(13/10).
ADVERTISEMENT
Tim pembangunan ZI Bapas Nusakambangan tiba di Rutan Wonosobo pukul 08.00 WIB dipimpin langsung oleh Kepala Bapas Nusakambangan, Johan Ary Sadhewa disambut hangat oleh Kepala Rutan Wonosobo,Narya beserta Jajarannya.
"Kedatangan kami disini untuk bertukar informasi agar kami bisa tertular menjadi Unit Pelaksana Teknis (UPT) berpredikat WBK" ujar Johan.
kegiatan sharing season
kegiatan Studi Tiru ini menjadi bagian komparasi implementasi dan inovasi terkait peningkatan pelayanan publik.
Diawali dengan kegiatan sharing terkait kunci sukses Rutan Wonosobo dalam meraih Predikat WBK.
Tak cukup hanya diskusi, tapi juga pendalaman terhadap langkah kongkrit dan kiat – kiat yang telah dilakukan Tim ZI Rutan Wonosobo.
Kepala Rutan Wonosobo, Narya mengatakan, terus memberikan inovasi Pelayanan merupakan salah satu langkah mempertahankan predikat WBK/WBBM.
ADVERTISEMENT
"Masukan saya, buatlah berbagai inovasi yang menciptakan kemudahan baru bagi pengguna layanan" ucap Narya.
Setelah sesi diskusi dan sharing pengalaman, Tim Studi Tiru Bapas Nusakambangan pun meninjau seluruh fasilitas pelayanan yang ada di Rutan Wonosobo.