Konten dari Pengguna

Menuju Indonesia Bebas Stunting Bersama Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro

Febriyanti Permatasari
Mahasiswa S1Jurusan Ilmu Komunikasi Universitas Diponegoro
18 Agustus 2024 9:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Febriyanti Permatasari tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto bersama Ibu-Ibu Desa Tampingan
zoom-in-whitePerbesar
Foto bersama Ibu-Ibu Desa Tampingan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Desa Tampingan, Kab. Magelang (07/08/2024) - Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro bersama Pemerintah Desa Tampingan meluncurkan program multidisiplin bertajuk "Bersama Lawan Stunting: Edukasi dan Pemberdayaan Masyarakat untuk Pengentasan Stunting." Dalam upaya mewujudkan Indonesia bebas stunting, mahasiswa KKN Universitas Diponegoro turut berkontribusi aktif. Berbagai kegiatan edukasi dan pemberdayaan masyarakat telah dilakukan di Desa Tampingan. Mulai dari penyuluhan tentang pentingnya gizi seimbang bagi ibu hamil dan anak balita, hingga demonstrasi pembuatan makanan bergizi.
ADVERTISEMENT
Melalui program ini, mahasiswa KKN Universitas Diponegoro berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk melakukan intervensi melalui screening, edukasi, serta penyusunan modul profil stunting desa. Publikasi informasi mengenai stunting sangat penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat. Sesuai dengan Program Studi yang diambil, Melalui program multidisiplin ini dapat menjadi sarana penyebaran informasi serta publikasi untuk ibu-ibu khususnya ibu dengan anak yang terindikasi stunting.
Publikasi dilakukan dengan memberikan barcode dalam banner yang berisikan informasi mengenai materi stunting yang disampaikan ketika sosialisasi. Publikasi modul ini diharapkan dapat menjadi alat penting dalam upaya bersama untuk meningkatkan kesejahteraan anak-anak dan masyarakat Desa Tampingan.
Dengan adanya program kerja ini, diharapkan dapat membantu dalam penyebaran informasi terkait stunting baik edukasi materi maupun jumlah data anak stunting yang berisikan tinggi badan, berat badan, lingkar kepala, lingkar lengan anak-anak yang berada di Desa Tampingan.
ADVERTISEMENT
Penulis : Febriyanti Permatasari
NIM : 14040121120013
Dosen Pembimbing : Dito Aryo Prabowo S.Psi., M.Psi.
Ilmu Komunikasi, KKN Tim II Universitas Diponegoro