Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Menikmati Lembayung di Kala Senja
10 Februari 2023 5:48 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Fedia Alkautsar tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Senja menjadi momen yang spesial bagi banyak orang. Ia menjadi satu hal yang ditunggu-tunggu untuk dinikmati keindahannya. Entah itu seorang diri, bersama keluarga, bersama teman-teman, atau bahkan bersama seseorang spesial.
ADVERTISEMENT
Keberadaan senja menjadi kesukaan banyak orang, khususnya di kalangan anak-anak muda . Mereka yang suka menikmati sunset momen tenggelamnya Matahari di kala sore hari menyebutkan dirinya sebagai anak senja.
Berikut beberapa tempat untuk menikmati waktu di kala senja.
Berkunjung ke Pantai
Pantai merupakan salah satu tempat yang cocok untuk menikmati senja. Dengan dihiasi suara ombak yang indah, pasir yang halus serta langit yang cantik akan membuat hati terasa damai dan membuat pikiran tenang.
Datang ke Sawah
Jika kamu sedang berada di daerah pedesaan atau kampung halaman, pasti terdapat sawah. Kamu bisa berkunjung ke sawah saat sore hari untuk mencari ketenangan serta melihat keindahan senja yang langitnya sangat memanjakan mata.
Senja di Pinggir Perkotaan
Jika kamu mungkin sedang lelah usai bekerja hingga sore hari, sesekali anda harus memperhatikan kondisi senja kota yang sangat menakjubkan. Dengan melihat senja yang indah mungkin lelah akan sedikit terobati.
ADVERTISEMENT
Duduk di Teras Rumah
Tak usah jauh-jauh untuk berkunjung ke pantai, di atas gunung, sawah, atau ke kota, senja juga dapat dinikmati di depan rumah saat sore hari. Duduk di teras rumah melihat keindahan senja serta melihat beberapa anak kecil yang sedang bermain bisa mengenang masa kecilmu.
Demikian pembahasan mengenai menikmati waktu di kala senja. Kita patut bersyukur karena keindahan senja yang diciptakan tak ada duanya, jangan lupa untuk mengabadikan momen di kala senja untuk dijadikan kenangan yang spesial. Kalau kamu lebih suka menikmati senja di mana?