Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
7 Rekomendasi Coffee Shop di Sekitar Universitas Brawijaya
21 Juli 2019 18:46 WIB
Diperbarui 6 Agustus 2020 13:18 WIB
Tulisan dari Fery Arifian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Malang selain dikenal sebagai kota yang memiliki iklim sejuk, punya banyak pilihan tempat wisata alam maupun kuliner, dan dikenal pula sebagai Kota Pelajar. Tak heran jika dari tahun ke tahun, banyak pendatang yang memilih untuk menempuh pendidikan di Malang. Dan salah satu Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang menjadi tujuan favorit para pelajar adalah Universitas Brawijaya.
ADVERTISEMENT
Terbukti, saat seleksi penerimaan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2019 menempatkan Universitas Brawijaya sebagai kampus yang paling banyak diminati para pelajar dalam mengikuti seleksi. (Untuk lebih lengkapnya bisa dibaca di sini). Sehingga tidak heran jika Kota Malang pun juga menyandang predikat sebagai Kota Pelajar.
Nah, kali ini saya tidak akan membahas lebih detail tentang SBMPTN ataupun Universitas Brawijaya. Namun, saya akan membahas seputar 7 rekomendasi coffee shop yang berada tak jauh dari kampus Universitas Brawijaya. Apa saja 7 rekomendasi itu? Yuk, simak beberapa ulasan berikut.
Mengusung tagline "The Halal Cafe", UB Coffee adalah sebuah coffee house milik Universitas Brawijaya. Berlokasi di samping gedung Pascasarjana UB membuat coffee house yang satu ini jadi tempat yang paling strategis dan paling mudah dijangkau saat berada di sekitar Universitas Brawijaya.
ADVERTISEMENT
Tak hanya mahasiswa UB saja, pelanggan umum yang bukan mahasiswa Universitas Brawijaya pun juga bisa mencicipi berbagai menu kopi dan hidangan di sini.
Letaknya yang berada di samping Jalan MT Haryono membuat UB Coffee sangat mudah dijangkau. Di sini menyajikan berbagai pilihan kopi, dengan menggunakan biji kopi lokal yang diproduksi oleh UB Forest.
Selain itu, pelanggan juga bisa memesan beberapa makanan dan snack, jus, dan minuman lainnya. Tempatnya bersih dan memiliki fasilitas yang lumayan lengkap seperti wi-fi gratis, musala, dan stop kontak. Pelanggan pun bisa menghabiskan waktunya di sini untuk sekadar berkumpul, berdiskusi, ataupun mengerjakan tugas dan pekerjaan.
Untuk harga menu yang ditawarkan pun terjangkau, hanya dari Rp 8.000 saja sampai Rp 28.000. UB Coffee buka dari hari Senin sampai Sabtu mulai jam 7 pagi hingga 6 sore saja.
ADVERTISEMENT
Masih di sekitar Jalan MT Haryono Kota Malang, ada satu lagi coffee shop yang hanya berjarak sekitar 200 meter saja dari Universitas Brawijaya, yaitu Ruang Rindu. Mengusung konsep tempat dengan beberapa tema yang berbeda, coffee shop yang satu ini sangat nyaman dan Instagramable.
Di sini kamu bisa memilih tempat duduk sesuai dengan temanya masing-masing. Di bagian depan atau interior lantai satu suasananya berkonsep minimalist modern dan satu yang tidak ketinggalan adalah area outdoor yang berada di belakang, yaitu berkonsep vintage retro.
Selain minuman, di sini kamu juga memesan berbagai snack seperti cake, french fries, dan donut ball. Harga yang ditawarkan pun terjangkau, hanya berkisar dari Rp 10.000,- sampai Rp 20.000. Ruang Rindu buka setiap hari mulai pukul 3 sore hingga pukul 1 dini hari.
ADVERTISEMENT
Tempat yang satu ini selain mengusung konsep cafe juga memberikan fasilitas berupa co-working space. Dengan konsep interior modern unfinished, Urban Cafe bisa menjadi tempat yang asyik untuk menghabiskan waktu bersama teman ataupun kolega. Lokasinya berada di Jalan Mayjend Panjaitan No. 176, Kota Malang dan hanya berjarak sekitar 300 meter dari kampus Universitas Brawijaya.
Tempat ini menyediakan berbagai menu olahan kopi dan kopi unggulan mereka adalah kopi Dampit, biji kopinya langsung didatangkan dari Kecamatan Dampit sebuah daerah di Kabupaten Malang. Selain menu kopi, kamu juga bisa memesan minuman non-coffee, snack, ataupun makanan berat. Harga menunya juga relatif murah berkisar dari Rp 7.000 sampai Rp 20.000 an.
ADVERTISEMENT
Di sini juga tersedia fasilitas yang lumayan lengkap seperti musala, toilet, electric plug, dan wi-fi gratis. Urban Cafe & Co-working Space buka setiap hari dari pukul 9 pagi sampai 2 dini hari.
Coffee shop yang berada di Jalan Soekarno Hatta Kota Malang ini menghadirkan konsep cafe bertema industrial minimalist. Tak heran jika coffee shop ini selalu menjadi jujukan para mahasiswa terutama mahasiswa Universitas Brawijaya. Lokasinya yang hanya berjarak sekitar 1,5 kilometer dari kampus Universitas Brawijaya ini sangat mudah dijangkau. Apalagi coffee shop ini berada di lantai 2 Rsch Store.
Di sini kamu bisa memesan berbagai menu mulai dari kopi, non-kopi, snack, dan makanan berat. Harga menu yang ditawarkan berkisar dari Rp 12.000 sampai Rp 32.000. Memang sedikit pricey, tapi dengan konsep dan suasana cafe yang minimalist, harga yang ditawarkan bisa dibilang worth it dengan suasana tempatnya.
ADVERTISEMENT
Bureau Coffee & Dine menyediakan fasilitas yang lengkap seperti wi-fi, musala, toilet, electric plug, lokasi indoor dan semi outdoor. Di setiap sudut tempat ini juga sangat cocok dijadikan spot foto untuk mempercantik feed Instagram-mu. Bureau Coffee & Dine buka setiap hari mulai pukul 10 pagi hingga 10 malam.
Kamu menginginkan suasana coffee shop yang tenang dan jauh dari hiruk pikuk aktivitas dan suara kendaraan bermotor namun tetap ingin berada tidak jauh dari kampus Universitas Brawijaya? Didol Ae Coffee & Friends adalah solusinya.
Coffee shop dengan desain minimalis yang berada di Jalan Anggrek Garuda No.11 Kota Malang ini memang tidak terlalu luas, hanya berukuran 6x3 meter saja. Namun tetap nyaman untuk dijadikan tempat nongkrong atau sembari mengerjakan tugas. Jaraknya pun hanya 1,3 kilometer dari kampus Universitas Brawijaya.
Saat berkunjung ke sini, saya memesan Avocado Coffee Iced dan Grilled Mozarella Sandwich. Harga menu yang ditawarkan juga relatif murah dan terjangkau, kisaran Rp 20.000-an kamu sudah bisa mendapatkan satu buah menu di sini.
ADVERTISEMENT
Walaupun tempatnya sangat simpel dan minimalis, justru kesan cozy dan tenang bisa kamu dapatkan saat berkunjung ke sini. Didol Ae Coffee & Friends buka setiap hari mulai pukul 10 pagi hingga 10 malam.
Berjarak hanya 300 meter dari kampus Universitas Brawijaya, menjadikan Motiv Coffee sebagai coffee shop yang mudah dijangkau walaupun hanya dengan berjalan kaki. Lokasinya berada di Ruko Dinoyo Tanah Agung Square (DITAS) No. 26. Motiv Coffee menghadirkan suasana menikmati kopi begitu nyaman karena pengunjung bisa langsung berinteraksi dengan barista yang sedang menyeduh kopi dari balik bar.
Dengan harga menu yang relatif murah, kamu hanya perlu merogoh kocek mulai dari Rp 13.000 sampai Rp 23.000 saja. Tak hanya menu coffee, kamu juga bisa memesan menu non-coffee seperti Iced Chocolate, Iced Green Tea Matcha Latte, Pink Banana Milkshake, dan beberapa menu teh. Menu Es Kopi Masa Lalu dan Es Kopi Masa Depan adalah signature menu di sini. Motiv Coffee buka setiap hari mulai pukul 10 pagi sampai 11 malam.
ADVERTISEMENT
Masih berada di lokasi yang sama, Apresio Coffee berada tidak jauh dari Motiv Coffee. Kedua coffee shop ini sama-sama berlokasi di Ruko DITAS. Apresio Coffee juga menghadirkan berbagai macam pilihan beans atau biji kopi dari seluruh Indonesia. Terlihat saat pengunjung masuk ke dalam bar, pengunjung bisa langsung memesan dan memilih sendiri beans kopi yang akan dipesan.
Tak perlu khawatr kebingungan, Barista di sini akan selalu siap menjelaskan setiap detail menu yang ingin dipesan. Nuansa 'warung kopi' begitu sangat terasa karena tempat ini menghadirkan suasana coffee shop yang begitu sederhana.
Bangku yang hanya terletak di area outdoor membuat suasana mengopi akan terasa sangat intim. Harga menu kopi yang ditawarkan juga murah, mulai dari Rp 8.000 sampai Rp 25.000 saja. Apresio Coffee buka setiap hari mulai pukul 1 siang hingga 02.30 dini hari.
ADVERTISEMENT
Nah, itu tadi beberapa rekomendasi coffee shop yang berada di sekitar Universitas Brawijaya. Pastikan kamu mencatat beberapa rekomendasi di atas ya!