Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Menilik Surga Kecil di Tanah Kebumen
20 Maret 2022 17:17 WIB
Tulisan dari Fia Khofifah Paramadina tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Purbalingga – Pantai Menganti adalah salah satu pantai yang terletak di Desa Karangduwur, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Pantai Menganti sudah cukup populer bagi sebagian orang yang hobi pergi berlibur.
ADVERTISEMENT
Keindahan pantai yang asri dan sejuk menjadi daya pikat tersendiri bagi para wisatawanPantai ini merupakan salah satu pantai terindah di Jawa Tengah. Hamparan pasir putih, air laut yang biru dan pantai yang bersih menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. Bahkan pantai ini disebut New Zealandnya Indonesia, lho!
Akses jalan sangat bagus untuk menuju pantai Menganti, hanya sedikit naik turun dan berkelok-kelok. Tiket masuknya dipatok Rp 10.000 per orang dan Rp 5.000 untuk parkir.
Aktivitas yang dapat dilakukan pengunjung di pantai ini sangat beragam, mulai dari bersantai sambil menikmati indahnya panorama pantai, bermain air dengan berenang di tepi pantai, bermain pasir, memancing, dan masih banyak lagi. Ada banyak lokasi pemotretan yang bisa digunakan pengunjung, misalnya spot Jembatan Merah yang mengarah langsung ke laut.
ADVERTISEMENT
Ada juga sebuah bukit yang bernama Bukit Gazebo. Di sini terdapat beberapa gazebo yang bisa digunakan pengunjung untuk beristirahat sambil menikmati segarnya angin dan panorama birunya Samudera Hindia serta perbukitan yang hijau. Oleh karena itu, pantai ini tidak pernah sepi pengunjung.
Di sekitar pantai banyak terdapat warung-warung yang menjajakan makanan seperti seafood yang sangat enak! Jangan lupa beli oleh-oleh untuk orang di rumah juga ya..