Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Menggali Sejarah Pahlawan Nasional di Pusat Kota Purwokerto Barat
12 Juli 2023 14:13 WIB
Tulisan dari Fida Izzatunnisa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Karanglewas, Purwokerto Barat - Museum Jenderal Soedirman diresmikan serta dibuka untuk umum pada tanggal 21 Maret 1977. Museum ini diresmikan oleh Wakil Panglima Angkatan Bersenjata , Jenderal Soerono. Museum ini membuka pintu bagi masyarakat untuk menggali sejarah pahlawan nasional selama masa penjajahan dahulu, terutama peranan Jenderal Soedirman.
ADVERTISEMENT
Museum ini didirikan guna menggali dan mempelajari lebih dalam tentang sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia, Museum Jenderal Soedirman menawarkan pengunjungnya koleksi yang kaya akan artefak, dokumentasi, dan benda-benda bersejarah terkait dengan Jenderal Soedirman dan era revolusi Indonesia. Pengunjung dapat menikmati berbagai artefak, dokumentasi, dan foto-foto langka yang menggambarkan kehidupan dan perjuangan beliau yang membawa mereka kembali ke masa lalu yang penting dalam sejarah bangsa.
Koleksi pribadi Jenderal Soedirman seperti seragam militer, senjata, foto, dan surat-surat pribadi juga diperlihatkan dengan begitu menarik, supaya para pengunjung melihat secara langsung bagaimana keadaan penjajahan pada jaman dahulu.
“Museum ini didirikan supaya masyarakat selalu mengenang perjuangan para pahlawan terdahulu, terutama perjuangan yang dilakukan oleh Jenderal Soedirman. Kami juga menyediakan beberapa fasilitas bermain yang dapat digunakan pengunjung jika bosan selama belajar di dalam museum,” Ucap Roni Penjaga Museum (40)
ADVERTISEMENT
Museum Jenderal Soedirman merupakan salah satu bangunan istimewa bagi kota Purwokerto dan Indonesia secara keseluruhan. Dengan membuka pintu untuk menggali sejarah pahlawan nasional, museum ini diharapkan dapat membuat masyarakat selalu mengingat jasa-jasa para pahlawan.