Konten dari Pengguna

Becak Motor, Moda Transportasi Paling diminati Di Kota Kecil Tanjungbalai, Sumut

Fikri Nabilah
Mahasiswa Antropologi Sosial Universitas Andalas
21 Agustus 2024 8:28 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Fikri Nabilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Becak motor (bentor) adalah sejenis transportasi umum yang biasa digunakan oleh warga untuk berpergian. Dengan konsep motor yang dimodifikasi sehingga memiliki ruang yang lebih besar untuk membawa penumpang. Sebetulnya pada saat ini sudah banyak kendaraan umum yang tersedia. Mulai dari yang sudah terhubung dengan aplikasi seperti grab, maxim dan gojek. Namun uniknya pada salah satu kota kecil yang ada di Sumatra Utara, dikenal sebagai kota kerang, Kota Tanjungbalai, becak motor malahan hingga kini menjadi andalan dan pilihan warganya untuk bepergian.
ADVERTISEMENT

Deskripsi kota

Kota Tanjuang balai memiliki luas 60,52 km Persegi. Cukup kecil jika pembaca pernah berkunjung atau datang ke kota yang satu ini. Jika dibandingkan dengan kepadatan yang ada. dengan populasi 183.636 ribu jiwa (BPS 2023). Profesi yang banyak digeluti oleh masyarakat yang tinggal Tanjungbalai ialah sebagai nelayan, pedagang., buruh, dan petani kelapa. Kota Tanjungbalai dikelilingi oleh kabupaten Asahan. Berada di area Sungai Silau dan Sungai Asahan yang bermuara ke Selat Malaka membuat kota ini cukup panas pada siang dan malam hari.
Kota Tanjungbalai dapat dikatakan padat sekali. WIilayah yang terpadat berpusat pada kecamatan Tanjungbalai Selatan, Tanjuang Balai utara dan wilayah Teluk Nibung. Tidak peduli siang malam, waktu kerja atau tidak kerja kota ini selalu ramai oleh warga warga yang menjalankan aktivitasnya. Seperti yang telah dijelaskan diawal becak merupakan pilihan utama warga Ketika bepergian. Bahkan ojol dan dan kendaraan konvensional lainnyapun tidak mampu menyainginya. Hal itu karna beberapa keunggulan yang dimiliki oleh bentor dan tidak dimiliki oleh kendaraan lain. Berikut beberapa keunggulan yang dimiliki bentor, dan alasan kenapa bentor menjadi Transportasi utama di Kota Tanjungbalai
ADVERTISEMENT

1. Harga Relative Murah.

Pilihan biaya akan sangat menentukan transportasi apa yang akan digunakan oleh penumpang. Menggunakan bentor, harga satu kali berangkat sangat murah. Dari jl. Sipori Pori menuju panton saja dengan jarak berkisar antara 10-14 km ongkosnya hanya 20-25 ribu rupiah. Itu adalah hitungan sekali berangkat baik itu dengan 2 orang, 3 orang atau 4 orang sekaligus.. Jika menggunakan ojek online tentu dengan jarak tersebut harganya akan berkali lipat, dan itupun tidak bisa lebih dari satu orang.

2. Kota Tanjungbalai Memiliki Banyak Sekali Gang Kecil.

Bentor bisa dibilang ukurannya menengah. Tidak terlalu besar tidak juga slim seperti motor. Dengan ukuran tersebut, dan kemampuannya mampu membawa banyak barang banyak, transport utama di Tanjungbalai ini mampu mengantarkan penumpangnya hingga depan rumah. Dikota tanjuang balai cukup banyak gang gang kecil yang tidak bisa dilalui oleh kendaraan seukuran mobil. Hal ini menjadi keunggulan kedua yang dimiliki oleh mentor. Beberapa jalan kecil yang ada dikota Tanjungbalai seperti Jl. Suasa, dan Jl Akik.
ADVERTISEMENT

3. Becak Motor Lebih Efisien Ketimbang Transportasi Lain.

Tarif yang murah, wilayah kota Tanjuang balai yang terlalu luas dan banyaknya gang gang sempit ternyata lebih menguntukan becak motor untuk menjadi pilihan utama moda transportasi yang digunakan oleh warga Tanjungbalai, dibanding dengan banyaknya jenis transportasi yang ada. kendaraan inilah sekiranya yang paling efisien dan efektif digunakan oleh warga kota. Dan ini juga menjadi alasan kenapa moda transportasi inilah yang paling survive dan paling digemari. Masukpun jasa transportasi umum kekota tanjuang balai belum tentu akan bisa menyanyingi posisi dari becak motor. Dengan dominasi tersebut driver motor becak tidak memiliki pesaing lain. Cukup banyak orang yang memutuskan menjadi driver becak motor.
Disisi lain, meskipun keberadaan becak motor sangat membantu warga kota Tanjuangbalai akan tetapi ada juga dampak negative yang ditimbulkan atas dominasi becak motor dijalanan kota. Pertama, Jalanan kota menjadi tidak rapi. Kedua, Ada kalanya driver becak motor parkir dimanapun mereka mau. Kemudian, jalanan menjadi sangat padat karna jumlah kendaraan menjadi melimpah, dan terlihat semrawut. Dengan keadaan yang demikian penting kiranya untuk pemerintah kota untuk meregulasi transportasi umum yang ada dikota Tanjuangbalai agar tertata rapi dan penghidupan Masyarakat juga tetap berjalan
Becak motor di Kota Tanjungbalai (Sumber : Dokumen Pribadi)
ADVERTISEMENT