Konten dari Pengguna

Hemat Listrik! Tingkatkan Efisiensi Konsumsi Energi Listrik dan Penggunaan EBT!

Fina Apriani Putri
Students of Electrical Engineering, Diponegoro University
11 Agustus 2024 12:00 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Fina Apriani Putri tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Wonogiri, (28/07/2024) – Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro mengadakan penyuluhan mengenai penghematan dan efisiensi konsumsi energi listrik serta pengenalan mengenai energi baru terbarukan pada masyarakat di Desa Pulutan Wetan, Kec. Wuryantoro, Kab. Wonogiri. Penyuluhan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya melakukan penghematan energi listrik dan pentingnya efisiensi konsumsi energi serta memperkenalkan teknologi dari sumber energi berkelanjutan berupa lampu dengan panel surya dan fitting lampu otomatis sebagai solusi energi yang lebih ramah lingkungan.
Bersama Warga Desa Pulutan Wetan
zoom-in-whitePerbesar
Bersama Warga Desa Pulutan Wetan
Energi listrik merupakan salah satu kebutuhan pokok yang sangat penting dalam kehidupan manusia. Namun, dengan semakin meningkatnya konsumsi energi, beban pada jaringan listrik juga semakin besar, yang tidak jarang menyebabkan masalah seperti pemadaman listrik dan kenaikan biaya listrik. Di sisi lain, sumber daya energi fosil yang menjadi sumber utama pembangkit listrik terus menipis, dan dampak lingkungan dari penggunaannya semakin dirasakan.
ADVERTISEMENT
Mahasiswa Fakultas Teknik Program Studi Teknik Elektro, Fina Apriani Putri melihat bahwa kondisi ini sebagai peluang untuk berkontribusi dalam memberikan solusi yang dapat diimplementasikan di tingkat rumah tangga agar masyarakat menyadari bahwa penghematan energi dan penggunaan energi baru terbarukan perlu ditingkatkan untuk mencapai keberlanjutan energi di masa depan.
Penyuluhan ini dilakukan dengan pemberian materi mengenai efisiensi konsumsi energi, upaya yang dapat dilakukan untuk mendukung efisiensi energi, memberikan tips praktis untuk menghemat energi listrik di rumah, seperti mematikan peralatan listrik saat tidak digunakan, mengganti lampu pijar dan lampu neon dengan lampu LED, dan mengoptimalkan penggunaan peralatan listrik berdaya rendah. Kemudian dilakukan juga pengenalan mengenai energi baru dan terbarukan khususnya energi surya, bagaimana energi surya dapat menjadi alternatif yang efektif dan ramah lingkungan dalam memenuhi kebutuhan listrik serta contoh aplikasi panel surya di rumah-rumah dan potensi penggunaannya, salah satu bentuk aplikasi nyatanya adalah lampu taman panel surya yang juga didemonstrasikan bagaimana fungsi dan cara kerjanya yang mana pada sesi akhir lampu taman panel surya ini diberikan kepada salah satu masyarakat yaitu Bapak Sugiyo karena dapat menjawab dengan benar pertanyaan yang mahasiswa tersebut berikan di sesi akhir mengenai pentingnya penghematan energi. Bapak Sugiyo juga menyampaikan bahwa “Setelah mengikuti penyuluhan ini saya jadi tahu kalau sumber energi ternyata tidak cuma dari listrik PLN ya, tapi bisa juga dari matahari, saya juga jadi sadar pentingnya penghematan energi”.
Pada penyuluhan ini juga diberikan bagaimana cara melakukan perhitungan konsumsi energi di tingkat rumah tangga dengan output biaya listrik yang harus dibayarkan dan bagaimana upaya penghematan yang dapat dilakukan agar lebih hemat baik dari sisi penggunaan energi maupun biaya yang harus dikeluarkan. Selain itu juga pengenalan fitting lampu otomatis yang dapat membantu upaya penghematan energi listrik. Fitting lampu ini dirancang untuk menyala dan mati secara otomatis berdasarkan keberadaan orang di ruangan, sehingga dapat mengurangi pemborosan energi akibat lampu yang lupa dimatikan. Mahasiswa ini melakukan demonstrasi langsung tentang cara kerja dan pemasangan fitting lampu otomatis pada masyarakat.
ADVERTISEMENT
Kegiatan edukasi ini mendapatkan respons yang sangat positif dari masyarakat. Banyak warga yang sebelumnya tidak mengetahui tentang energi surya dan fitting lampu otomatis, merasa tertarik dan antusias untuk mencoba teknologi tersebut di rumah mereka. Salah satu warga yang mengikuti penyuluhan ini yaitu Bapak Giyat juga memberikan apresiasi positif, beliau menyampaikan “Ini bagus ya, jadi tahu teknologi baru, belajar hemat listrik juga giamana agar biaya listrik tidak melonjak”. Selain itu, mereka juga mulai memahami pentingnya penghematan energi listrik dan berkomitmen untuk mengubah kebiasaan konsumsi energi mereka. Penyuluhan ini tidak hanya memberikan pengetahuan baru, tetapi juga membuka peluang bagi masyarakat untuk berpartisipasi dalam gerakan global menuju penggunaan energi yang lebih bersih dan efisien.
ADVERTISEMENT
Inisiatif mahasiswa Teknik Elektro Universitas Diponegoro dalam mengadakan penyuluhan mengenai penghematan energi listrik dan pengenalan energi baru terbarukan, khususnya energi surya dan fitting lampu otomatis, merupakan langkah yang sangat berharga dalam meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya efisiensi energi. Kegiatan ini tidak hanya memberikan dampak positif langsung bagi masyarakat, tetapi juga berkontribusi dalam upaya global untuk mengurangi ketergantungan pada energi fosil dan mengurangi dampak lingkungan. Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi contoh untuk mulai menerapkan teknologi ramah lingkungan dan berpartisipasi aktif dalam menjaga keberlanjutan energi di masa depan.
#KKNUndipTim2
#P2KKNUndip
#LPPMUndip
#Undip
Penulis : Fina Apriani Putri, Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro
Dosen Pembimbing Lapangan : Feri Satria Wicaksana Effendy, S.H., M.H.
ADVERTISEMENT
Lokasi : Desa Pulutan Wetan, Kec. Wuryantoro, Kab. Wonogiri