Sebuah Cerita dari Pendiri Axioo Fotografi

Konten dari Pengguna
30 September 2017 11:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Fiqih Aulia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Berawal dari nasib "bokek" atau kurang beruntung. David Soong, mendirikan perusahaan fotografi Axioo Fotografi. Ia merintis industri kreatif fotografi tanpa pernah belajar fotografi secara profesional sebelumnya.
ADVERTISEMENT
"Saya percaya, kalau hidup kepepet itu, keluar ide-ide kreatif," tuturnya.
Ini disampaikan langsung olehnya saat berbicara di depan 1000 calon jurnalis Kumparan dalam seminar Youth & Innovation yang diselenggarakan oleh Kumparan di Ballroom Kuningan City Mall, Jakarta, Sabtu (30/9).
Selanjutnya ia menceritakan, hanya bermodalkan sebuah kamera, ia awalnya mencoba menawarkan diri untuk memotret dalam momen pernikahan kerabat dekatnya. Dari pemotretan itulah ia kemudian berinisiatif mengembangkan sebuah industri kreatif dari memotret foto.
Awal merintis karir di bidang industri fotografi, ia hanya membuat Axioo Fotografi khusus untuk fotografi pernikahan saja.
Fotografi ini hanya mengabadikan momen berharga dari calon pasangan suami istri yang ingin mengabadikan momen pra nikah hingga acara resepsi pernikahan.
ADVERTISEMENT
Sampai akhirnya ia memutuskan untuk berinovasi dalam industri fotografi dengan menambahkan jenis-jenis fotografi lain ke dalam Axioo Fotografi miliknya.
Salah satu diantaranya ialah, fotografi keluarga yang mengabadikan momen langka dan berharga dari sebuah keluarga sepanjang hidup. Seperti momen kehamilan istri, kelahiran anak, potret keluarga kecil, dan keluarga besar.
Dalam hal ini David juga mengatakan, inovasi utama Axioo Fotografi bukan hanya sekedar mengabadikan momen pernikahan, tetapi juga momen keluarga yang merupakan kelanjutan dari sebuah pernikahan.
Menurutnya, momen momen tumbuh dan berkembang dalam sebuah keluarga, merupakan hal yang tak bisa dilupakan, sehingga akan sangat baik bila digambarkan dalam sebuah potret foto.
Tak hanya sekedar memotret momen fotografi keluarga di studio, Axioo Fotografi juga bekerjasama dengan beberapa rumah sakit di Jakarta untuk bisa langsung mengabadikan momen momen foto kelahiran bayi.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut ia menjelaskan, Axioo Fotografi berkerjasama dengan beberapa rumah sakit tertentu di Jakarta dengan menyediakan studio foto khusus di salah satu ruangan rumah sakit untuk mengabadikan momen kelahiran bayi.
Terakhir, David juga menjelaskan cara-cara yang ia lakukan untuk tetap selalu mendapatkan ide-ide kreatif dalam mengembangkan industri yang dijalaninya saat ini.
Ia menjelaskan, kepekaan terhadap kebutuhan hidup orang-orang di sekitar yang dapat dilihat banyak orang, membuat ide-ide dalam proses kreatif pemotretan foto sebuah momen selalu bisa didapat.
"Perhatiin kebutuhan orang, karena disanalah banyak kebutuhan hidup orang yang bisa diliat orang banyak," tandasnya.