Gelar Khataman Online untuk Kesembuhan Bumi Pertiwi

Salsa Fitrani
Mahasiswa UIN Walisongo
Konten dari Pengguna
9 November 2020 11:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Salsa Fitrani tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Saat ini, dunia sedang dilanda kesedihan dan krisis dimana-mana akibat virus corona yang tidak kunjung mereda, termasuk negara Indonesia. Tingkat orang terinfeksi terus meningkat setiap harinya begitupula tingkat kematian akibat terjangkit virus corona juga meningkat.
ADVERTISEMENT
Masa pandemi ini, menuntut masyarakat untuk berfikir cerdas dalam menghadapi pandemi, termasuk kebiasaan baru untuk melakukan physical distancing. Banyak diantara lembaga masyarakat yang beralih melalui virtual meeting dalam melakukan rapat rutinan.
Khataman online dalam rangka hari kesehatan nasional "semoga bumi lekas sembuh" (24/10)
SEMARANG-Mahasiswa KKN RDR 75 UIN Walisongo kelompok 76, juga mengikuti tren saat ini yang melakukan pertemuan melalui virtual meeting. Dalam rangka memperingati hari kesehatan nasional mahasiswa KKN RDR 75 UIN Walisongo kelompok 76 mengadakan khataman online yang diadakan pada tanggal 24 Oktober 2020. "Khataman online ini diikuti oleh mahasiswa dan santri melalui google meet untuk memudahkan dalam bertatap muka tanpa bertemu langung, selain khataman kami juga mengadakan tahlil dan doa bersama untuk kesehatan, dan keselamatan bumi", ucap Yusni Yasmi selaku penanggung jawab kegiatan.
ADVERTISEMENT
Dirumuskannya kegiatan ini untuk mengingatkan masyarakat supaya terus berdo'a untuk keselamatan bumi, walaupun tidak dapat duduk dalam satu perkumpulan, karena di era milenial ini kita dapat memanfaatkan teknologi yang ada.
Kegiatan khataman online ini dipandu oleh Sulfina Aini sebagai moderator yang merupakan mahasiswa KKN RDR 75 UIN Walisongo kelompok 76, dan dipimpin oleh Ahmad Roghibudin, S.H selaku wakil ketua UKM Jam'iyyah Qurra Wal Huffadz eL-Fasya masa khidmah 2015-2016.
Doumentasi peserta yang mengikuti khataman onl4ine
Khataman Online dilaksanakan pukul 09.00 WIB dengan sangat hidmat dan berjalan lancar. "Semoga khataman, dan do'a kita maqbul, semoga bumi pertiwi kita lekas sembuh dari COVID-19, dan semoga apa yang kita hajatkan bisa dimaqbulkan", harapan Sulfina Aini dipenghujung acara.
ADVERTISEMENT