florespedia dan kumparanDerma Beri Bantuan HP Android Bagi Pelajar SMA di Borong

Konten Media Partner
20 Agustus 2020 16:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang pelajar di Kota Borong, Melkianus Inonesius Darung didampingi ibunda Anastasia Mbela menerima bantuan Hp android dan voucher pulsa yang diserahkan oleh tim florespedia.
zoom-in-whitePerbesar
Seorang pelajar di Kota Borong, Melkianus Inonesius Darung didampingi ibunda Anastasia Mbela menerima bantuan Hp android dan voucher pulsa yang diserahkan oleh tim florespedia.
ADVERTISEMENT
BORONG-Melkianus Inosensius Darung, siswa Sekolah Menengah Atas di Peot, Kelurahan Satar Peot, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur mendapat bantuan handphone android dan voucher pulsa dari kumparan.com melalui program kumparanDerma, Kamis (20/8/2020).
ADVERTISEMENT
Melkianus mendapat bantuan handphone android jenis Vivo seharga Rp.1.700.000 dan voucher pulsa senilai Rp.200.000.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh kontributor florespedia dan diterima Melkianus dan ibundanya di kediaman mereka di Jalan Ki Hajar Dewantara, Kelurahan Satar Peot, Kota Borong.
Saat menerima bantuan tersebut, Melkianus dan ibundanya menangis haru. Air mata berlinang membasahi pipi mereka.
Melkianus mengaku, selama ini, mereka tidak pernah membayangkan akan ada yang memberi bantuan handphone dan uang pulsa dari orang-orang baik.
"Saya tidak bisa omong apa-apa kaka. Saya sangat kaget media kumparan beri saya handphone mahal begini. Saya orang kecil, tida pernah sangka bisa dapat barang mahal seperti ini. Terima kasih kepada wartawan dan media kumparan yang sudah membantu dengan memberi saya handphone dan uang pulsa," ungkap Melkianus sembari mengusap air mata.
ADVERTISEMENT
Melkianus mengatakan, doa dan harapannya selama ini terkabul oleh Tuhan.
Foto: Tim florespedia menyerahkan bantuan handphone android dan uang pulsa untuk seorang pelajar di Kota Borong, Melkianus Inonesius Darung didampingi ibunda Anastasia Mbela di Peot, Kelurahan Peot, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur, NTT, Kamis (20/8/2020).
Selama ini, dirinya merasa sengsara dan sulit karena harus belajar di rumah teman karena tidak mempunyai handphone android. Selama ini juga, ia terpaksa jadi buruh proyek agar bisa beli pulsa internet.
"Saya akan manfaatkan handphone ini dengan baik. Terima kasih, mulai hari ini dan selanjutnya, saya tidak belajar nebeng di rumah teman. Sekali lagi, terima kasih," kata Melkianus.
Ibundanya Melkianus, Anastasia Mbela (52), mengaku sangat terharu sang anak mendapat bantuan handphone dan pulsa dari media kumparan.
Anastasia menuturkan, putranya selama ini begitu sengsara dan sedih. Untuk bisa belajar dan kerja tugas ia harus pergi di rumah teman.
ADVERTISEMENT
"Hari ini saya bahagia sekali. Sengsaranya anak saya sudah berakhir. Jujur, tidak pernah sangka anak saya dapat bantuan handphone dan pulsa. Saya hanya bisa balas dengan terima kasih. Terima kasih kumparan," tutur Anastasia.
Tangis haru Melkianus dan ibunya saat menerima bantuan HP android dan voucher pulsa program kumparanDerma. Foto: istimewa.
Yance Andur, tetangga yang selalu mendampingi keluarga Melkianus juga mengaku sangat terharu dengan wujud kepedulian orang-orang baik melalui media kumparan.
Menurutnya, bantuan handphone dan pulsa untuk Melkianus adalah titipan Tuhan melalui para wartawan dan medianya.
"Ini sangat luar biasa. Saya kaget campur haru mendapat informasi, adik Melkianus dapat bantuan handphone dan uang pulsa dari kumparan," ujar Yance.
Yance pun meminta kepada Melkianus agar menggunakan handphone itu untuk keperluan sekolah.
Ia berharap, Melikianus menggunakan handphone seperlunya yakni mengerjakan tugas-tugas dari sekolah. Bukan untuk hura-hura di media sosial.
ADVERTISEMENT