Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.0
ADVERTISEMENT
LABUAN BAJO - Panitia Pelaksana (Panpel) Tinju Internasional Piala Presiden 2019 ke-23 menggelar seleksi calon relawan Liaison Officer (LO) guna mensukseskan pelaksanaan kegiatan Internasional Boxing Tournament Presiden Cup yang digelar di Labuan Bajo pada 22-29 Juli mendatang.
ADVERTISEMENT
Ketua Panpel Tinju Internasional, Kapolres Manggarai Barat AKBP Julisa Kusumowardhono,Kamis (4/7) mengatakan dari puluhan nama yang mendaftar, Panpel Tinju Internasional hanya membutuhkan tenaga LO sebanyak 40 orang. Dengan rincian 30 LO orang melekat pada delegasi peserta pertandingan, ditambah 10 orang melekat pada totel atau penginapan, tempat peserta dan pengatur pertandingan.
Dia mengatakan proses pengrekrutan LO sedang berlangsung. Direncanakan setiap LO nantinya akan mendampingi 1 negara. Dirinya meminta para LO agar bekerja sungguh-sungguh mensukseskan event akbar ini.
Sebagai tuan rumah, orang nomor 1 di Polres Manggarai Barat itu berharap keberadaan LO ini tidak sebatas mempromosikan event tinju akbar ini, tetapi juga harus berfungsi sebagai Duta Pariwisata bagi Bumi Komodo ini.
“LO adalah bagian penting dari kejuaraan ini. Karena itu, mereka diharapkan dapat membantu menjembatani berbagai pihak sekaligus menjadi duta pariwisata bagi para peserta delegasi tinju internasional,” kata Julisa.
ADVERTISEMENT
Julisa juga meminta kepada LO yang lolos tahapan seleksi untuk bekerja serius dan menjadi bagian dari sejarah di daerah ini. Proses rekrutmen petugas penghubung komunikasi ini diikuti oleh puluhan peserta calon LO.
“Event ini pertama kali digelar di daerah ini. Makanya, kita harus bekerja keras agar sukses,” pintanya.
Terkait persiapan tinju amatir interna sional di Labuan Bajo sudah mulai disiapkan di lapangan samping Hotel Jayakarta,Desa Gorontalo,Kecamatan Komodo.
Julisa menyampaikan bahwa pekerjaan sudah berlangsung sejak tanggal 25 Mei 2019 dan ditargetkan selesai pada tanggal 15 Juli 2019 mendatang.
Pagar baja spandek telah dibangun mengelilingi lokasi tinju berukuran 80 x 80 meter. Arena di dalam pagar itu saat ini sedang dihotmiks.
ADVERTISEMENT
"Untuk toilet ada 7 unit, terdiri dari 2 unit untuk sudut biru masing-masing buat laki-laki dan perempuan. Demikian juga untuk sudut merah ada 2 unit, laki-laki dan perempuan," kata Julisa.
Selain itu kata dia ada juga 1 unit toilet untuk wasit dan 1 unit untuk tamu VIP serta 1 untuk umum. Ukuran toilet 2 x 4 meter dan 1 unit terdiri dari 2 kamar toilet menggunakan septic tank.
"Tiang bendera sebanyak 74 tiang, terdiri dari 34 di sekitar arena tinju dan 34 di dekat Bandara. Ada 1 tiang bendera kejuaraan dan 1 tiang bendera merah putih," kata Dance.
34 tiang bendera kata dia terdiri dari bendera 27 negara peserta tinju, bendera Pertina dan dari Pemerintah Provinsi NTT serta Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat.
ADVERTISEMENT
"Disiapkan juga bangunan tenda sebanyak 20 unit untuk kuliner dan sovenir atau cendera mata. Juga tenda ring berukuran 35 x 35 meter serta tenda untuk tamu," kata Julisa.
Ketua PP Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Brigjen Polisi Johni Asadoma kepada wartawan di Labuan Bajo saat memantau lokasi arena tinju, Selasa (25/6) lalu mengatakan saat ini jumlah petinju yang mendaftar terus bertambah dan sudah mencapai 300 peserta, termasuk dari luar negeri. Sehingga event tinju internasional memperebutkan piala presiden bakalan seru dan membutuhan keseriusan Panpel untuk menyukseskan event tersebut.
Dia mengatakan sejumlah negara yang mengirimkan petinjunya itu di antaranya adalahh Afganistan, Amerika Serikat, Australia, China, China Taipei, Gambia, Hongkong, India, Irak, Korea Selatan, Korea Utara, Kuwait, Kyrgistan, Laos, Malaysia, Mongolia, Selandia Baru, Nepal, Pakistan, Philipina, Qatar, Singapura, Srilangka, Thailand, Uni Emirat Arab, Uzbekistan, serta Indonesia sebagai tuan rumah.
ADVERTISEMENT
Johni menambahkan selain semakin bertambahnya jumlah peserta, kejuaraan tinju internasional ini sesuai dengan Program Kerja PB Pertina tahun 2019 dan kalender Kejuaraan Badan Tinju Dunia atau Association Internationale de Boxe Amateur (AIBA) memiliki Wasit/Hakim Internasional yang jumlahnya mencapai 22 orang serta petugas internasinal 8 orang. (FP-04).