Konten Media Partner

Pesan Makanan di Waroenk Kupang Lewat Grab Food Gratis Ongkir

7 Juli 2019 21:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Waroenk Kupang.Sumber foto: Istimewa.
zoom-in-whitePerbesar
Waroenk Kupang.Sumber foto: Istimewa.
ADVERTISEMENT
KUPANG - Waroenk Group, perusahaan kuliner berlogo "Koki Berkumis" telah menjadi destinasi kuliner favorit masyarakat, khususnya warga Kota Kupang dan sekitarnya. Saat ini memiliki tiga cabang resto dan kafe di Kota Kupang. Diantaranya, Waroenk Oebufu di Jl. W.J. Lalamentik Oebufu, Waroenk Podjok GF Transmart Jl. W.J. Lalamentik Fatululi, dan Waroenk Seafood and Oriental Cuisine di Jl. Veteran 18 Fatululi.
ADVERTISEMENT
Tiga resto dan cafe ini menyediakan ratusan menu berkualitas dengan cita rasa mumpuni dengan harga terjangkau. Berkat kreativitas dan inovasi yang terus dilakukan secara konsisten, Waroenk pernah meraih Kadin NTT Award 2018 kategori restoran dengan menu terinovatif se-Nusa Tenggara Timur (NTT).
Menu-menu yang disediakan mulai dari menu lokal, nasional bahkan internasional. Antara lain, Soto Betawi Bang Doel, Asam Iga Seruni, Rawon Daging, Sop Buntut Bakar/Goreng, Iga Panggang Citrus, Iga Goreng Sambal Bengis, Nasi Ayam Betutu, Nasi Babat Gongso Semarang, Nasi Goreng Jawa, Bebek Rempah Goreng Wangi.
Ada juga Ayam Kung Pao, Ayam Goreng Cantonese (Tiongkok), Katsu Fried Rice, Curry Katsu Rice, Chicken Teriyaki Rice (Jepang), Suki dan Shabu-shabu, Daging Domba, Bebek Peking, Bebek Panggang Rempah, Burung Dara Masak Szechuan, Seafood Tofu Hotplate, Ayam Goreng Koloke, Sup Wantan Udang dan Ayam Rebus Hainan.
ADVERTISEMENT
Selain menu-menu di atas, Waroenk juga menyediakan berbagai jenis ikan, cumi, kepiting, udang, serta menu khas oriental yang otentik seperti bubur, nasi goreng, sayur-sayuran, steik daging masak oriental, Cah Kangkung Saus Tiram dan Bawang Putih.
Senin (8/7) besok, Waroenk akan merayakan HUT ke-2. Senior Marketing Communication and Publik Relation Waroenk Group, Yunita Kitu, mengatakan, meski baru memasuki usia dua tahun, namun Waroenk sudah memiliki tiga cabang resto dan cafe. Pencapaian ini diraih berkat profesionalisme yang diusung manajemen selama ini.
"Sukses yang diraih Waroenk dengan membuka tiga cabang dalam waktu singkat karena kami memang benar-benar menyajikan yang terbaik bagi pelanggan.  Terbaik di sini tentu tak bisa dpisahkan dari cita rasa kuliner yang kami suguhkan. Begitu juga dengan pelayanan yang mumpuni," paparnya saat ditemui di Waroenk Seafood, Minggu (7/7).  
ADVERTISEMENT
Memperingati HUT ke-2, lanjut Yunita, pihaknya memberikan apresiasi kepada pelanggan. Dengan menggandeng GrabFood, manajemen Waroenk akan menggamratiskan ongkos kirim (ongkir) pesanan atau order makanan dengan minimal transaksi sebesar Rp 100 ribu.  
"Apresiasi berupa subsidi ongkir ini hanya berlaku pada tanggal 8 Juli 2019 dengan maksimal nominal subsidi ongkir Rp 10 ribu," jelasnya.  
Yunita menambahkan, tidak hanya program subsidi ongkir, tetapi juga ada program makan gratis bagi pelanggan yang juga berulang tahun di hari yang sama. 
"Pelanggan yang berulang tahun pada saat HUT kedua kami, juga berhak mendapatkan makan gratis berupa satu porsi nasi goreng, boleh varian nasi goreng apa saja yang sesuai pilihan pelanggan yang berulang tahun di tiga resto kami. Baik di Waroenk Oebufu, Waroenk Podjok dan Waroenk Seafood," urainya.  
ADVERTISEMENT
Bagi yang berulang tahun bersamaan HUT Waroenk Group, boleh makan di tempat atau memesannya (take away) melalui GrabFood dengan tetap mendapatkan subsidi ongkir. Syaratnya, sambung Yunita, hanya dapat menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau identitas diri lainnya.  
"Bagaimana jika pemesan yang berulang tahun ingin bawa pulang makanan tersebut melalui GrabFood, boleh dengan syarat itu tadi yaitu sebelumnya mengirimkan foto KTP mereka WhatsApp (WA) Waroenk Group," jelasnya. 
"Jika memesan di Waroenk Oebufu WA-nya ke nomor 0822-4766-6545, Waroenk Podjok 0858-5761-4038, dan Waroenk Seafood 0813 -8544-2833," ungkapnya. 
Yunita berharap, program subsidi bagi pelanggan di HUT ke-2, pihaknya dapat diapresiasi dengan baik. Tidak hanya pelanggan yang loyal Waroenk Group, tetapi juga keberadaan driver GrabFood yang selama ini telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat pengguna jasa Grab.(FP-05).
ADVERTISEMENT