Konten dari Pengguna

7 Kedai Roti Bakar yang Cocok Untuk Hangout Murah Meriah Bersama Teman!

Foody Indonesia
Foody Indonesia adalah media dan food direktori untuk referensi perjalanan kuliner para pecinta makan dan makanan. Temukan kami di www.foody.id! Foody, rewarding your culinary journey.
1 Agustus 2018 10:47 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Foody Indonesia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
7 Kedai Roti Bakar yang Cocok Untuk Hangout Murah Meriah Bersama Teman!
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Foto: myeatandtravelstory
Salah satu tempat makan yang sering disambangi oleh anak muda adalah kedai roti bakar. Selain harganya yang murah meriah, kedai roti bakar biasanya menyajikan aneka hidangan favorit anak muda, seperti indomie dengan aneka topping, pisang bakar, dan juga roti bakar.
ADVERTISEMENT
Seiring berjalannya waktu, kedai roti bakar berubah dari sekadar tempat makan di malam hari menjadi tempat nongkrong yang asik bersama teman atau pasangan. Nah, kalau Foodee sedang ingin ajak teman hangout sembari berbuka, bisa intip rekomendasinya di bawah ini:
7 Kedai Roti Bakar yang Cocok Untuk Hangout Murah Meriah Bersama Teman! (1)
zoom-in-whitePerbesar
Dapoer Roti Bakar sudah menjadi salah satu destinasi tujuan bagi mereka yang ingin menyantap aneka hidangan khas kedai roti bakar. Kedai roti bakar satu ini sudah memiliki banyak cabang di Jakarta. Uniknya lagi, hidangan yang disajikan di sini dikreasikan sendiri oleh pemiliknya lho Foodee. Bahkan setiap beberapa bulan sekali, ada saja menu-menu baru yang bisa Foodee cicipi.
7 Kedai Roti Bakar yang Cocok Untuk Hangout Murah Meriah Bersama Teman! (2)
zoom-in-whitePerbesar
Berikutnya ada Roti Bakar 88. Kedai roti bakar yang sudah memiliki banyak cabang di Jakarta dan sekitarnya ini menyediakan aneka hidangan murah meriah dengan rasa yang berkualitas! Mulai dari yang asin-asin seperti Roti Bakar Keju, Indomie Telur Kornet, hingga Ice Milo Dinosaurus bisa Foodee temukan di sini. Rotinya pun tebal dan empuk, membuat siapa pun yang menggigitnya tergila-gila.
ADVERTISEMENT
7 Kedai Roti Bakar yang Cocok Untuk Hangout Murah Meriah Bersama Teman! (3)
zoom-in-whitePerbesar
Keibar merupakan singkatan dari “kedai roti bakar” yang memiliki tiga cabang berbeda di Cibubur, Pamulang, dan Ciputat. Kalau Foodee suka roti bakar kekinian, Keibar-lah tujuannya! Di sini, Foodee bisa mencicipi aneka roti bakar dengan topping yang unik seperti Roti Bakar Marshmallow, Roti Bakar Ovomaltine, dan sebagainya.
7 Kedai Roti Bakar yang Cocok Untuk Hangout Murah Meriah Bersama Teman! (4)
zoom-in-whitePerbesar
Kalau Foodee mau ke kawasan Kemang dan ingin makan roti bakar, Roti Bakar Kemang ini bisa menjadi solusinya. Terletak di jalan Kemang Raya No. 69E, Roti Bakar Kemang menawarkan aneka sajian khas kedai roti bakar dengan sentuhan kemewahan. Meskipun harganya terbilang lebih mahal daripada kedai roti bakar lainnya, namun rasanya yang enak dan tempatnya yang asyik membuat Roti Bakar Kemang wajib disambangi para penggemar roti bakar.
ADVERTISEMENT
7 Kedai Roti Bakar yang Cocok Untuk Hangout Murah Meriah Bersama Teman! (5)
zoom-in-whitePerbesar
Kalau Foodee penggemar roti bakar, pasti sudah nggak asing lagi dengan Roti Bakar Eddy. Kedai roti bakar satu ini sudah melegenda di kalangan pencari santap malam. Roti Bakar Eddy menawarkan aneka varian roti bakar yang nikmat dengan harga yang bersahabat. Isiannya yang banyak juga menjadi daya tarik para pengunjung untuk selalu kembali.
7 Kedai Roti Bakar yang Cocok Untuk Hangout Murah Meriah Bersama Teman! (6)
zoom-in-whitePerbesar
Kedai Roti Bakar satu ini sudah terkenal di kalangan anak muda, apalagi kalau bukan Warung Nagih! Terletak di kawasan yang cukup strategis, yaitu di Mampang Prapatan membuat Warung Nagih selalu ramai pengunjung. Selain karena lokasinya, ragam makanan yang disajikan di kedai ini dijamin bisa menggoyang lidah Foodee saking nikmatnya!
Itu dia rekomendasi kedai roti bakar yang bisa Foodee sambangi di Jakarta. Mana yang jadi favoritmu?
ADVERTISEMENT
Semakin mudah untuk dapat informasi kuliner paling hits di aplikasi Foody Indonesia. Download sekarang di sini dan temukan banyak voucher menarik!
Intip juga video terbaru dari Foody.id dibawah ini: