Konten dari Pengguna

FORSES Kopertais Wilayah IV Surabaya Gelar Webinar Series Ramadhan 1444 H

Forses Wil IV Surabaya
Asosiasi Program Studi Ekonomi Syariah Kopertais IV Surabaya
6 April 2023 21:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Forses Wil IV Surabaya tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pembukaan Webianr series FORSES 2023
zoom-in-whitePerbesar
Pembukaan Webianr series FORSES 2023
ADVERTISEMENT
Maknai Ramadhan 1444 H, Forum Prodi Ekonomi Syariah (FORSES) Kopertais Wilayah IV Surabaya selenggarakan kegiatan Webinar Series. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Kerja Divisi SDM dan Diklat yang dikoordinir oleh ibu Harisah, STAI Wali Songo Sampang. Dalam sambutannya ketua FORSES Muhammad Kambali menyampaikan
ADVERTISEMENT
Sesi pertama webinar dilaksanakan pada tanggal 28 Maret 2023 dengan topik kewirausahaan wanita dalam payung syariah. Dalam kesempatan ini hadir pembicara utama Edy Fajar Prasetyo. Tokoh muda yang popular dengan Sociopreneur Indonesia. Sebagaimana diketahui publik, Edy Fajar telah banyak menginspirasi banyak kalangan perihal pemberdayaan masyarakat. Dalam kesempatan ini banyak gagasan yang disampaikan seperti penanganan masalah sosial tentang sampah. Menurut edy pemikiran kita tentang sampah harusnya berubah. Sampah tidak lagi harus dianggap sebagai masalah namun harus juga dianggap sebagai berkah. Berkenaan dengan hal tersebut edy menyampaikan berbagai macam gerakan sosial yang telah dilakukan dengan melibatkan banyak perempuan di Indonesia. Melalui kecemerlangannya banyak para perempuan bergabung dalam program yang digagasnya,
ADVERTISEMENT
Senada dengan pembicara utama, Harisah Kaprodi Ekonomi Syariah STAI Wali Songo Sampang dan Dewi Riza Lisvi Vahlevi Kaprodi Ekonomi Syariah STAI An-Najah Mandiri Sidoarjo sebagai pembicara satu dan pembicara dua, menuturkan peran Wanita dalan relasi gender tercatat dalam catatan sejarah Islam sangat besar, hal tersebut bisa di lihat dari bagaimana peran Syaidah Khadijah dalam perjuangan Nabi Muhammad SAW. melalui perbedaharaan yang dimiliki. Hal serupa juga ditegaskan oleh Riza Lisvi, Wanita bisa berwirausaha dengan catatan tetap memperhatikan kodratnya sebagai Wanita dan tentunya harus mendapatkan persetujuan dari suami.
Sesi kedua dihelat pada tanggal 2 April 2023, topik yang diusung adalah legalitas usaha dan sertifikasi Halal. Pembicara utama dalam kesempatan ini adalah Dekan FEBI IAIDA Blokagung Banyuwangi, ibu Lely Ana Ferawati Ekaningsih. Dalam kesempatan ini ibu Lely menyampaikan bahwa
ADVERTISEMENT
Hal senada juga disampaikan oleh M. Syaiful Suib dan Dian Hafida Fitranti Almaniq sebagai pembicara satu dan dua dalam kesempatan webinar tersebut. Ibu Dian semisal menuturkan
Disisi lain M. Syaiful Suib Dari Halal center UNUJA paiton, menuturkan
ADVERTISEMENT
Webinar Series Part 2 Legalitas usaha dan sertifikasi halal
Dua kegiatan webinar tersebut tentunya masih akan dilanjutkan dengan kegiatan webinar lainnya. Hal tersebut sebagainama diungkap oleh Maryam Qadarin Wakil Ketua FORSES. Dua webinar berikutnya akan memperkuat dua webinar yang telah berlangsung yakni dengan topik kiat sukses branding dan packaging serta penguatan pentingnya bertindak dalam transaksi ekonomi harus sejalan dengan aturan yang telah digariskan oleh ajaran Islam seperti dalam kaitan fiqih muamalah Iqtishodiyah. (mk236)