Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Mahasiswa PMM UMM Laksanakan Kegiatan Belajar Bersama Anak-Anak di Desa Sidorejo
14 April 2022 15:35 WIB
Tulisan dari friscapradistya tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Tim Pengabdian Masyarakat Oleh Mahasiswa (PMM) Gelombang 4 Kelompok 80 Universitas Muhammadiyah Malang di bawah bimbingan dosen pengampu lapangan bapak Tri Wahyu Oktavendi,SE.,M,SA menyelenggarakan kegiatan belajar bersama dengan anak-anak di Desa Sidorejo Kecamatan Jabung Kabupaten Malang,Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
Kegiatan belajar bersama ini merupakan suatu upaya dari tim PMM Gelombang 4 Kelompok 80 dalam memberikan tambahan pengetahuan bagi anak-anak yang diharapkan nantinya dapat bermanfaat dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Belajar bersama ini antara lain berisi kegiatan seperti memberikan materi, membantu anak mengerjakan tugas sekolah, serta gim edukatif sebagai selingan agar anak tidak merasa bosan selama kegiatan dilangsungkan.
Kegiatan belajar bersama ini dilaksanakan selama 2 hari (5 dan 8 April) bertempat digubuk baca desa setempat. Pelaksanaan kegiatan tersebut telah dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan. Sebelum kegiatan dilangsungkan dilakukan pembagian masker dan menyemprotkan handsanitizer pada anak-anak.
Pada hari pertama, kegiatan belajar bersama dilaksanakan digubuk baca Ki Hadjar Dewantara. Kegiatan hari ini bertepatan dengan awal bulan puasa sehingga oleh tim PMM dipilihlah untuk memberikan materi tentang “ Keutamaan Puasa Ramadhan”. Tim PMM memberikan pengetahuan dasar mengenai puasa dibulan Ramadan seperti ketentuan puasa, manfaat puasa, dan hikmah melaksanakan puasa. Setelah pemberian materi dilanjutkan dengan membantu anak-anak mengerjakan tugas sekolah dan diakhiri dengan bermain bersama.
Pada hari kedua, kegiatan dilaksanakan digubuk baca Sumber Ilmu, materi yang disampaikan kali ini tentang “Etika Dalam Berinternet”. Seperti diketahui bahwa hampir semua anak tanpa memandang umur dapat mengakses internet dengan mudahnya, padahal di dalam internet terdapat berbagai hal negatif yang perlu disaring terlebih dahulu, sedangkan anak-anak tidak tahu akan hal itu .Sehingga, tim PMM memberikan meteri tersebut dengan tujuan memberikan pengertian pada anak-anak agar dalam menggunkan internet harus berhati-hati dan lebih bijaksana.
Kegiatan selalu diakhiri pada pukul 5 sore sebelum waktu berbuka, sebelum pulang kerumah masing-masing tim PMM juga melakukan pembagian takjil kepada anak-anak. Selama kegiatan dilangsungkan baik tim PMM maupun anak-anak sangat bersemangat dan antusias.
ADVERTISEMENT