Pentingnya E-Government di Era Pandemi Covid-19

Furqon Putra Hibatullah
Mahasiswa jurusan Manajemen Internasional Universitas Jenderal Soedirman Semester 6
Konten dari Pengguna
15 Desember 2020 5:21 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Furqon Putra Hibatullah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Masuknya teknologi secara masif ke dalam setiap aspek kehidupan telah mengubah cara orang hidup, cara mereka bekerja, cara perusahaan melakukan bisnis dan cara pemerintah melayani rakyatnya. Dengan keadaan yang sedemikian rupa melahirkan kesempatan untuk "mereformasi" sistem dipemerintahan. Dengan bantuan vendor TI besar, pemerintah menyadari bahwa dengan menerapkan prinsip dan teknologi yang sama yang memicu revolusi e-bisnis, mereka dapat mencapai transformasi serupa. Mereka telah menyadari kebutuhan untuk mengubah cara mereka berbisnis, untuk menyediakan layanan dan informasi yang berpusat pada warga negara. Hasilnya: munculnya E-Government.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya apa itu E-Government? E-Government itu sendiri adalah suatu sistem pelayanan publik milik pemerintah yang terkodinasi satu dengan lainnya secara optimal dengan menggunakan teknologi telematika. E-Government merupakan terobosan yang cocok dan sesuai dengan masa sekarang. Dengan mengedepankan teknologi terkini E-Government merupakan system yang jauh lebih efisien ketimbang cara konvensional.
Di Indonesia sendiri penerapan E-Government sendiri masih belum merata, baru beberapa kota besar yang telah menjalakan E-Government dengan cukup baik. Hal itu dikarenakan sarana dan prasarana yang masih bisa dibilang buruk. Namun dengan adanya pandemi Covid-19 ini maka negara dipaksa berbenah dan mulai marak mengadaptasi sistem E-Government, karena E-Government ini sendiri sangat cocok diaplikasikan dalam situasi pandemi Covid-19 seperti ini.
ADVERTISEMENT
Berikut beberapa manfaat E-Government yang cocok dengan situasi pandemi Covid-19 :
Setelah mengetahui manfaat E-Government di tengah pandemi Covid-19 ini maka pemerintah sebaiknya mulai berbenah dengan menerapkan E-Government di seluruh Indonesia. Setelah pandemi Covid-19 berakhirpun tetap baik diterapkan untuk jangka panjang kedepannya