Khasiat Jahe Merah untuk Kesehatan, Bantu Atasi Asam Urat dan Penyakit Lainnya

Galeri Indonesia
Cerita Inspiratif dari pengusaha UMKM
Konten dari Pengguna
22 September 2021 17:13 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Galeri Indonesia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Kini Menjadi Bisnis yang Menguntungkan

Dok. Pribadi Indriani
zoom-in-whitePerbesar
Dok. Pribadi Indriani
ADVERTISEMENT
Berawal dari kebutuhan orang tua yang mengidap sakit asam urat pada tangan dan kaki pada tahun 1999, kakak dari Ibu Indriani, mulai membuat resep minuman obat tradisional dari jahe merah untuk dikonsumsi kedua orang tuanya.
ADVERTISEMENT
"Waktu itu saya masih kelas 3 SMA. Kakak saya mulai membuat ramuan obat tradisional dari jahe merah, yang konon katanya banyak manfaatnya."
Khasiat yang dimiliki oleh minuman jahe merah memang tidak perlu diragukan lagi. Tanaman herbal ini lebih sering digunakan sebagai bahan baku obat daripada bumbu masakan.
Bahan baku yang digunakan pada produk jahe merah buatan Ibu Indriani 100% alami. Adapun bahannya seperti jahe merah, kunyit, kencur, temulawak.
Untuk mempermudah konsumsi obat tradisional jahe merah ini, Ibu Indriani dan sang kakak mencoba membuat dalam bentuk bubuk. Dengan alat rumahan, mereka pun berhasil membuat jahe merah bubuk yang mudah untuk diseduh. Hasilnya, kedua orang tua Ibu Indriani merasakan manfaat si jahe merah buatan mereka ini. Kedua orang tua kembali sehat dengan rutin minum jahe merah buatan mereka. Asam uratnya pun tidak pernah kambuh.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, dari kedua orang tuanya yang mendapat kebaikan dari jahe merah, banyak orang di sekitar mereka mulai membeli racikan obat tradisional jahe merah mereka dan menjadi pelanggan setia sampai puluhan tahun.
Awalnya penjualan jahe merah Ibu Indriani hanya dilakukan dengan cara "mulut ke mulut". Sehingga pada tahun 2009, Ibu Indriani mulai fokus dalam penjualan jahe merah yang diproduksinya dengan nama Chitan Jahe Merah. Chitan sendiri merupakan akronim dari kalimat "Cinta Tanaman", yang menjadi ajakan bagi masyarakat untuk mencintai produk herbal. Resep jahe merah mereka kembangkan dengan proses perbaikan kandungan dan rasa dalam waktu bertahun-tahun. Ia pun mulai mengemas produknya lebih baik lagi, sehingga lebih layak untuk dijual ke pasaran.
Dok. Instagram Chitan Jahe Merah
Meski saat ini Chitan Jahe Merah masih dalam usaha industri rumahan dan hanya memiliki 4 karyawan, Ibu Indriani mengungkapkan omzet mereka bisa mencapai 20 juta per bulan. Pemasaran produk juga mereka lakukan dengan cara online dan di beberapa toko.
ADVERTISEMENT
Ibu Indriani ingin jahe merah buatannya dapat menjadi minuman tradisional yang dapat dikonsumsi banyak orang, tidak hanya untuk orang tua atau orang yang sakit, tapi sebagai minuman untuk menjaga kesehatan tubuh baik dari remaja sampai orang tua.
Mengkonsumsi Chitan Jahe Merah dianjurkan sebanyak 2 kali sehari/pagi dan sore dengan takaran 2 sendok makan dan diseduh dengan 200ml air hangat atau dingin. Variasi original dan kacang hijau menjadi produk terlaris dari Chitan Jahe Merah.
Pengalaman yang bermakna bagi Ibu Indriani ketika beberapa pelanggan bercerita dengan rutin minum Chitan Jahe Merah, penyakit seperti kanker, ginjal, asam urat, stoke, asam lambung, sakit kepala, mabuk perjalanan dapat sembuh dan menjadi lebih baik. Ia pun mengatakan semakin banyak pelanggan setia Chitan Jahe Merah karena bahan terbuat dari bahan alami dan pastinya tanpa efek samping.
ADVERTISEMENT
"Waktu dan kesehatan dua aset berharga yang sering dilupakan dan kurang dihargai sampai keduanya hilang. Jadi mulai jaga keduanya agar tidak ada penyesalan ke depannya."
Kini Anda dapat membeli produk Chitan Jahe Merah dengan mudah di Blibli. Gratis ongkos kirim ke seluruh wilayah Indonesia* (syarat dan ketentuan berlaku).