Pendidikan Untuk Masa Depan Indonesia

I Gede Sutrawan
Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Mataram
Konten dari Pengguna
6 November 2023 18:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari I Gede Sutrawan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mahasiswa PMM 2 Universitas Padjajaran (Sumber: I Gede Sutrawan/Dok.Pribadi)
zoom-in-whitePerbesar
Mahasiswa PMM 2 Universitas Padjajaran (Sumber: I Gede Sutrawan/Dok.Pribadi)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pendidikan merupakan salah satu aspek penting dalam kehidupan manusia. Pendidikan memiliki peran penting dalam membentuk karakter serta meningkatkan kualitas hidup suatu bangsa. Selain itu untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045, pendidikan menjadi tumpuan dasar untuk dapat melahirkan generasi bangsa yang berintegritas.
ADVERTISEMENT
Kualitas pendidikan yang tinggi dapat memperkuat rasa toleransi, memahami Pancasila dan UUD 1945 yang tujuannya untuk memperkuat fondasi masyarakat yang beradab dan demokratis. Dalam upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan, pemahaman masyarakat serta perluasan otonomi pendidikan menjadi topik utama dalam memberikan kebebasan bagi institusi pendidikan dan keterbukaan masayarakat akan pentingnya pendidikan.
Akan tetapi, kualitas pendidikan di Indonesia masih terbilang rendah dan memerlukan perhatian lebih serius. Pada tahun 2023, berdasarkan data yang dirilis oleh Worldtop20.org, peringkat pendidikan Indonesia berada di urutan ke-67 dari total 209 negara di seluruh dunia. Urutan tersebut berdampingan dengan negara Albania yang menempati posisi ke-66 serta Serbia di posisi ke-68.
Pada tahun 2022 juga, peringkat pendidikan Indonesia sama yakni peringkat ke-67. Hal ini mengindikasikan bahwa masih kurangnya peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia. Tingkat pendidikan di desa tidak sebanding dengan tingkat pendidikan di kota. Berdasarkan Undang-Undang Negara Republik Indonesia No.20 Tahun 2003 sudah diatur mengenai dasar, fungsi dan tujuan sistem pendidikan nasional, bahwa perkembangan pendidikan di Indonesia adalah untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Namun hal tersebut berbanding terbalik dengan keadaan yang ada dimasyarakat.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan Denmark, menurut Worldtop20.org pada 2023 negara tersebut berada di urutan pertama sebagai negara dengan kualitas pendidikan terbaik. Denmark selama ini membuat kebijakan agar pendidikan dianggap menarik oleh masyarakat seperti bermain sambil belajar, menggabungkan kurikulum dan sumberdaya digital, menggabungkan sistem pendidikan formal dan nonformal, melakukan kolaborasi dengan korporasi, serta mempertahankan nilai budaya.
Tantangan Dalam Pendidikan
Diskusi Modul Nusantara (Sumber: I Gede Sutrawan/Dok.Pribadi)
“Pendidikan adalah kunci kesuksesaan”
Berdasarkan kutipan tersebut, pendidikan adalah salah satu jalan untuk mencapai kesuksesan bagi setiap orang. Pendidikan mempunyai banyak manfaat. Namun masih banyak tantangan yang dihadapi oleh bangsa Indonesia dalam membangun pendidikan yang berkualitas. Salah satu yang menjadi tantangan terbesar adalah aksesibilitas, yakni keterbatasan masyarakat akan letak geografis, ekonomi, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, di Indonesia masih banyak sekolah yang mengalami kekurangan fasilitas, kurangnya guru yang berkualitas, serta kurikulum yang diganti setiap periode pemerintahan. Hal-hal inilah, yang menyebabkan pendidikan di Indonesia masih dalam kondisi memperhatinkan. Salah satu contohnya adalah banyaknya anak-anak di daerah pedalaman yang belum mendapatkan akses pendidikan yang layak. Selain itu, di daerah perkotaan juga masih banyak siswa-siswi tidak dapat memperoleh penilaian yang baik sehingga dapat meghambat kemampuan untuk melanjutkan ke jenjang yng lebih tinggi.
Pentingnya Pendidikan
Dibalik semua tantangan yang ada, pendidikan juga memiliki peranan yang sangat penting dalam membentuk sikap, moral, dan etika manusia. Melalui pendidikan inilah seseorang dapat memperoleh pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan.
Pada era saat ini, pendidikan adalah hal utama dalam meningkatkan value seseorang. Orang dengan pendidikan yang tinggi, maka semuanya kebutuhan dapat terpenuhi. Pendidikan juga memberikan kesempatan seseorang untuk memperoleh pekerjaan yang tepat dan dengan penghasilan sesuai.
ADVERTISEMENT
Solusi Meningkatkan Sistem Pendidikan
Diskusi melalui online (Sumber: I Gede Sutrawan/Dok.Pribadi)
Saya percaya bahwa pendidikan adalah aset yang tidak pernah hilang pada diri manuisa. Maka daripada itu pendidikan di Indonesia harus lebih ditingkatkan. pertama pemerintah harus menyediakan akses pendidikan seperti infrastrukur yang layak terutama di beberapa daerah 3T di Indonesia. Kedua, pemerintah harus mengalokasikan berbagai program beasiswa bagi masyakarat yang memiliki keterbatasan ekonomi baik yang berada di daerah perkotaan maupun daerah tertinggal. Ketiga, kualitas pendidikan yang masih kurang dan perlu ditingkatkan seperti fasilitas sekolah yang masih kurang, miminnya guru yang berkualitas dan lainnya.
Berdasarkan ketiga solusi tersebut, itu merupakan bentuk dukungan penulis terhadap pemberataan pendidikan yang berada di indoensia saat ini. Diharapkan pendidikan di Indonesia dapat lebih baik dan memberikan dampak yang besar bagi bangsa Indonesia khususnya dalam menyongsong Indoensia Emas 2045.
ADVERTISEMENT