Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Apa Itu Feeling Empty? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
17 Oktober 2022 14:31 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Generasi Milenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kamu tahu rasa bosan, sedih, marah, bahagia, tetapi bagaimana dengan feeling empty? Perasaan yang tiba-tiba kamu rasakan saat sendirian, bersama orang lain, atau sedang sibuk. Perasaan itu bergelantungan di dalam dirimu, tetapi kamu tidak mengerti perasaan itu.
Lantas, apa itu feeling empty?
Apa Itu Feeling Empty atau Perasaan Kosong
Feeling empty adalah perasaan kosong yang terkadang tidak bisa kamu jelaskan. Biasanya juga dibarengi dengan rasa sedih, kesepian, kemurungan, dan kebosanan—atau tidak dibarengi oleh perasaan-perasaan lain sama sekali. Hanya kosong.
Perasaan itu nyata dan ada. Kamu bisa merasakannya kalau kamu sedang kelelahan, mengalami masalah, atau kamu terbiasa mengabaikan perasaanmu sendiri.
Penyebab Feeling Empty
Perasaan kosong itu bisa bertahan selama beberapa hari atau hilang begitu saja dengan sendirinya. Namun, kamu tidak boleh terlalu sering membiarkan perasaan kosong itu memenuhi dirimu. Lantas, apa alasan seseorang merasa kosong atau hampa?
ADVERTISEMENT
Tidur adalah kegiatan yang bermanfaat bagi fisik dan mental kita. Ketika tidur kita terganggu atau jarang tidur, tidak hanya fisik yang akan menunjukkan tanda-tanda kelelahan, melainkan juga mental kita.
Penelitian dari Harvard menyebutkan bahwa perasaan kosong berhubungan dengan kualitas tidur, ketika seseorang kurang tidur, kemungkinan besar dia akan mengalami perasaan hampa. Makanya, jangan terlalu sering begadang ya, guys!
Pernah tidak, kamu begitu sibuk dengan suatu kegiatan sampai kamu tidak menjaga diri sendiri? Misalnya, kamu sibuk mengurus event di kantor dari pagi sampai malam tanpa makan dengan teratur, tidak istirahat, sehingga hal eksternal itu menarik diri kamu menjauh dari diri sendiri.
Kamu jadi tidak peka terhadap apa yang tubuh dan mental kamu butuhkan. Nah, ketika kamu kelelahan, perasaan kosong bisa saja menghampirimu. Karena perasaan itu adalah pengingat bahwa kamu terlalu sibuk dengan dunia luar. Ingat, yang menjalani hidup adalah diri kamu, jangan lupa untuk menjaga diri sendiri ya!
ADVERTISEMENT
Saat masa libur dihabiskan dengan hal yang itu-itu saja, seperti nonton televisi, main game, dan lainnya—biasanya perasaan kosong akan menghampiri. Perasaan kosong yang datang saat bosan biasanya karena kita tidak tahu menyenangkan diri sendiri atau kita rindu bersama orang lain.
Kalau kamu sedang bosan, ada baiknya melakukan suatu hal yang baru. Atau kamu bisa pergi keluar rumah untuk bertemu orang-orang.
Itulah penjelasan mengenai apa itu feeling empty. Kalau merasa hampa, kamu bisa menceritakan perasaanmu pada orang lain atau coba kenali perasaan itu lebih dalam. Namun, kalau perasaan itu sudah mengganggu kehidupan sehari-harimu lebih baik kamu segera menghubungi tenaga profesional, ya!
Tidak apa-apa untuk mencari bantuan saat kamu merasa kosong, lho! Karena itu bukan perasaan yang remeh, perasaanmu penting dan nyata. Semangat! (day)
ADVERTISEMENT