Denah Konser Blackpink 2023 di Jakarta, Cek Posisi Sesuai Kategorinya

Generasi Milenial
Generasi Milenial
Konten dari Pengguna
18 November 2022 17:28 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Generasi Milenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Blackpink di karpet merah MTV VMA 2022 di Prudential Center, New Jersey, Amerika Serikat, pada Minggu (28/08/2022). Foto: Dimitrios Kambouris/Getty Images
zoom-in-whitePerbesar
Blackpink di karpet merah MTV VMA 2022 di Prudential Center, New Jersey, Amerika Serikat, pada Minggu (28/08/2022). Foto: Dimitrios Kambouris/Getty Images
ADVERTISEMENT
Blackpink akan menggelar konser pada 11-12 Maret 2023 di Gelora Bung Karno, Jakarta. Promotor ime Indonesia membagi enam kategori tiket yang nantinya akan menentukan denah tempat duduk penonton. Kategori itu terdiri dari kategori Cat 1, Cat 2, Cat 3, Cat 4, platinum, dan VIP. VIP adalah kategori tertinggi yang bisa kamu dapatkan.
ADVERTISEMENT
Tiket konser Blackpink sendiri sudah mulai dijual sejak 14-15 November kemarin dan langsung habis dalam waktu 15 menit. Bagi kamu yang sudah mendapatkan tiket, penting bagi kamu untuk mengetahui denah konser Blackpink agar tahu posisimu nanti di mana.
Nah, setiap kategori memiliki harganya masing-masing. Semakin mahal kategori itu, semakin banyak keuntungan yang didapatkan. Berikut harga per kategori yang diberitahukan secara resmi oleh promotor ime Indonesia.
Kategori VIP bisa membuatmu menonton soundcheck Blackpink sebelum konser, lho!
Nah, denah konser Blackpink sesuai kategori akan dimulai dari VIP, Platinum, Cat 1, Cat 2, Cat 3, Cat 4. Posisi VIP berada persis di depan stage, dari posisi ini kamu bisa melihat member Blackpink lebih dekat. Menyusul Platnium yang berada di belakang VIP.
ADVERTISEMENT
Posisi Cat 1 berada di bagian tengah dan sejajar dengan stage. Di samping kiri dan kanan panggung terletak posisi Cat 2. Untuk Cat 3 berada di belakang Cat 1 yang sejajar dengan stage. Dan, terakhir, Cat 4 berada di belakang Cat 2 yang ada di samping kiri dan kanan panggung.
Semua posisi itu ada tempat duduknya (seating) ya. Tentu, hal ini bisa meminimalisasi kerumunan yang tidak diinginkan saat konser. Untuk itu, penting bagi kamu mengetahui segala peraturan yang ditetapkan saat konser ya!
Nah, itu dia denah konser Blackpink yang harus kamu tahu. Gimana? Tertarik menonton konser Blackpink tahun depan? (day)